Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rombongan Pemuda Diminta Pelajari Jiwa Entrepreneur Tiongkok

Kompas.com - 19/09/2016, 21:17 WIB

JAKARTA, Kompas.com -  Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi memberikan pembekalan sekaligus melepas 100 Delegasi Pertukaran Pemuda Indonesia - Tiongkok 2016 di Hotel Ambhara Jakarta, Senin (19/9) malam.

Dalam pembekalan (Pre Deprature Training) tersebut, Menpora meminta agar peserta pemuda Indonesia untuk menggali jiwa entrepreneur masyarakat Tiongkok sekaligus memperkenalkan budaya dan bahasa Indonesia kepada masyarakat Negeri Tirai Bambu.

Imam Nahrawi mengingatkan bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang bahasanya dikenal dan di banggakan oleh bangsa lainnya. Karenanya Delegasi Indonesia ini perlu untuk memperkenalkan bahasa Indonesia di masyarakat Tiongkok. "Selain menggali jiwa entrepreneur masyarakat Tiongkok, kita juga perlu memperkenalkan budaya dan bahasa Indonesia kepada masyarakat Tiongkok," kata Menpora.

Menyitir Pesan Nabi Muhammad SAW, Menpora menyampaikan bahwa carilah ilmu sampai ke negeri Tiongkok.  "Manfaatkan kesempatan ini untuk mencari ilmu, budaya, dan mengeksplorasi pengalaman di Tiongkok", tambah Imam Nahrawi.

Ketua Delegasi yang juga Asisten Deputi Kemitraan dan Penghargaan Pemuda, Wisler Manalu, dalam laporannya menyampaikan, program ini diikuti 100 pemuda dari seluruh provinsi di Indonesia melalui seleksi yang ketat.

“Pertukaran Pemuda Indonesia - Tiongkok ini merupakan program Kementerian Pemuda dan Olahraga dengan pemerintah Tiongkok yang keempat kalinya bertujuan menyiapkan pemuda yang tangguh, berwawasan internasional, dan berdaya saing,” jelas Wisler.

Hadir dalam acara tersebut, Plt. Deputi Pengembangan Pemuda, Joni Mardizal. Pembekalan kepada peserta Pertukaran Pemuda Indonesia-Tiongkok 2016 sebelumnya dibuka oleh Plh.Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Yuni Poerwanti pada Minggu (18/9) malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Nasional
Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Nasional
Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Nasional
Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Nasional
PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

Nasional
Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Nasional
Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Nasional
Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Nasional
PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

Nasional
Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Nasional
Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Nasional
Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Nasional
KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

Nasional
Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com