Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KompasianaTV Akan Hadir di Kompas TV Setiap Hari

Kompas.com - 31/12/2014, 13:08 WIB
Iskandar Zulkarnaen

Penulis


KOMPAS.com
- Memasuki tahun 2015, Kompas TV dan Kompasiana memulainya dengan gebrakan baru yang belum pernah dilakukan di tahun-tahun sebelumnya. Bahkan untuk konteks media sosial, Kompasiana akan menjadi produk media sosial pertama yang hadir dalam bentuk siaran televisi—dengan nama dan konten yang sepenuhnya diambil dari media warga ini.

Ditayangkan langsung di Kompas TV sepanjang satu sampai dua jam, KompasianaTV akan menyuguhkan informasi dan sajian khas warga yang selama ini hanya bisa diakses di Internet. Lebih istimewa lagi, KompasianaTV akan hadir di jam utama atau prime time Kompas TV, yaitu mulai pukul 19.00-21.00 WIB.

KompasianaTV akan dikemas dalam bentuk program yang melibatkan partisipasi publik di setiap tema atau topik yang sedang dibahas. Yang menjadikan program KompasianaTV istimewa dan berbeda dari program-program sejenis adalah bagaimana Kompas TV mengemas satu produk media sosial secara utuh lalu menyiarkannya secara langsung ke pemirsa di rumah.

Keterlibatan publik di KompasianaTV tidak hanya dalam bentuk berita dan informasi yang diproduksi oleh warga, tapi juga dalam bentuk pembahasan dan perbincangan seputar tema-tema aktual yang sedang berkembang atau menyedot perhatian publik.

Di program ini, Anda tidak perlu datang ke studio Kompas TV untuk bisa tampil di KompasianaTV. Anda sebenarnya bisa menyiapkan studio sendiri di mana pun Anda sedang berada, dengan bermodalkan laptop maupun ponsel yang tersambung ke jaringan internet mumpuni untuk mengakses Google Hangout (disarankan menggunakan akses internet nirkabel atau wifi). Selain itu, tentu saja Anda harus sudah memiliki akun di Kompasiana.

Apa dan bagaimana program ini akan dikemas, serta bagaimana Anda bisa berpartisipasi di dalamnya, ikuti terus informasinya di www.kompasiana.com/kompasiana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin 'Merampok'

JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin "Merampok"

Nasional
Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Nasional
Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Nasional
Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Nasional
Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Nasional
BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

Nasional
Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Nasional
Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Wapres Sebut Target Penurunan 'Stunting' Akan Dievaluasi

Wapres Sebut Target Penurunan "Stunting" Akan Dievaluasi

Nasional
Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com