Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Retno Marsudi, dari Den Haag Langsung Jadi Perempuan Pertama di Kursi Menlu

Kompas.com - 26/10/2014, 23:09 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Duta Besar Indonesia untuk Belanda, Retno Marsudi, mengaku tak menyangka terpilih menjadi menteri pada pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla. Terlebih lagi, dia menjadi perempuan pertama yang menjadi Menteri Luar Negeri Indonesia.

Retno bercerita dia dihubungi mantan Deputi Tim Transisi Andi Widjajanto pada Sabtu (18/10/2014) sore waktu Den Haag. "Saya dapat telepon dari pak Andi, diminta untuk bertemu dengan pak Jokowi segera dan malam itu juga saya berusaha untuk mendapatkan tiket," kenang Retno.

Tiket pesawat pun didapatnya untuk waktu keberangkatan keesokan harnya. Lalu, pada Senin (21/10/2014) siang, Retno sudah tiba di kediamannya di Depok, Jawa Barat. Pada sore harinya, Retno mengaku kembali ditelepon Andi.

"Saya diminta malam itu juga ketemu dengan bapak presiden. Jadi saya ketemu dengan Pak Presiden, Senin tengah malam," kata Retno. Lantaran masih menjabat sebagai duta besar, alumni jurusan Ilmu Hubungan Internasional Universitas Gajah Mada angkatan 1981 itu pun masih tetap mengerjakan tugas-tugas sebagai dubes sembari menjalani proses seleksi menteri.

Apa alasan Retno mau menerima tawaran sebagai menteri? "Ada perintah. Perintah untuk mengabdi. Saya selalu berusaha bekerja dengan hati apalagi Presiden Jokowi katakan kerja, kerja, kerja, untuk rakyat," ungkap mantan Direktur Eropa dan Amerika Kementerian Luar Negeri itu.

Meski belum mengetahui secara detail tugas-tugasnya sebagai menteri, Retno pun mulai mempersiapkan diri untuk menyiapkan sejumlah agenda pertemuan internasional seperti KTT APEC di Beijing pada 10-11 November, KTT ASEAN di Myanmar 12-13 November, dan KTT G20 di Australia pada 15-16 November."Saya kira itu yang antara lain akan disampaikan presiden pada saat sidang kabinet pertama nanti," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertemuan Jokowi-Megawati yang Seolah Rencana Kosong

Pertemuan Jokowi-Megawati yang Seolah Rencana Kosong

Nasional
Beragam Respons Kubu Prabowo-Gibran soal 'Amicus Curiae' Megawati dan Sejumlah Tokoh Lain

Beragam Respons Kubu Prabowo-Gibran soal "Amicus Curiae" Megawati dan Sejumlah Tokoh Lain

Nasional
Yusril Harap Formasi Kabinet Prabowo-Gibran Tak Hanya Pertimbangkan Kekuatan di DPR

Yusril Harap Formasi Kabinet Prabowo-Gibran Tak Hanya Pertimbangkan Kekuatan di DPR

Nasional
Eks Ajudan Ungkap Anggaran Kementan untuk Bayar Dokter Kecantikan Anak SYL

Eks Ajudan Ungkap Anggaran Kementan untuk Bayar Dokter Kecantikan Anak SYL

Nasional
Yusril Bilang KIM Belum Pernah Gelar Pertemuan Formal Bahas Kabinet Prabowo

Yusril Bilang KIM Belum Pernah Gelar Pertemuan Formal Bahas Kabinet Prabowo

Nasional
Yusril Nilai Tak Semua Partai Harus Ditarik ke Kabinet Prabowo Kelak

Yusril Nilai Tak Semua Partai Harus Ditarik ke Kabinet Prabowo Kelak

Nasional
Cara Urus Surat Pindah Domisili

Cara Urus Surat Pindah Domisili

Nasional
Tanggal 20 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 20 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TKN Klaim 10.000 Pendukung Prabowo-Gibran Akan Ajukan Diri Jadi 'Amicus Curiae' di MK

TKN Klaim 10.000 Pendukung Prabowo-Gibran Akan Ajukan Diri Jadi "Amicus Curiae" di MK

Nasional
Tepis Tudingan Terima Bansos, 100.000 Pendukung Prabowo-Gibran Gelar Aksi di Depan MK Jumat

Tepis Tudingan Terima Bansos, 100.000 Pendukung Prabowo-Gibran Gelar Aksi di Depan MK Jumat

Nasional
Jaksa KPK Sentil Stafsus SYL Karena Ikut Urusi Ultah Nasdem

Jaksa KPK Sentil Stafsus SYL Karena Ikut Urusi Ultah Nasdem

Nasional
PAN Minta 'Amicus Curiae' Megawati Dihormati: Semua Paslon Ingin Putusan yang Adil

PAN Minta "Amicus Curiae" Megawati Dihormati: Semua Paslon Ingin Putusan yang Adil

Nasional
KPK Ultimatum.Pengusaha Sirajudin Machmud Hadiri Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

KPK Ultimatum.Pengusaha Sirajudin Machmud Hadiri Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

Nasional
KSAU Pimpin Sertijab 8 Pejabat Utama TNI AU, Kolonel Ardi Syahri Jadi Kadispenau

KSAU Pimpin Sertijab 8 Pejabat Utama TNI AU, Kolonel Ardi Syahri Jadi Kadispenau

Nasional
Pendukung Prabowo-Gibran Akan Gelar Aksi di MK Kamis dan Jumat Besok

Pendukung Prabowo-Gibran Akan Gelar Aksi di MK Kamis dan Jumat Besok

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com