Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Jadi Menteri PU, Basuki Akan Fokus Bangun Bendungan dan Irigasi

Kompas.com - 26/10/2014, 14:50 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Teka-teki menteri yang masuk dalam kabinet Presiden Joko Widodo mulai terungkap satu per satu. Direktur Jenderal Penataan Ruang Kementerian Pekerjaan Umum Basuki Hadimulyono tampak sudah bersiap di Istana Kepresidenan, Minggu (26/10/2014) siang. Basuki adalah calon kuat Menteri Pekerjaan Umum.

Saat ditanya soal kabar itu, Basuki pun tak menampiknya. Dia menyebutkan pernah dipanggil Jokowi beberapa hari lalu ke istana.

"Saya diundang satu kali, ditanya soal bendungan, irigasi, dan bagaimana programnya," ujar Basuki.

Setelah tes itu, Basuki kemudian dihubungi Jokowi pada Sabtu (25/10/2014) malam. Basuki mengaku diminta datang ke Istana untuk mengambil kemeja putih pada pagi harinya dan mengenakan kemeja itu pada acara sore harinya.

"Saya hanya dibilang mau di-briefing," imbuhnya.

Apabila benar-benar terpilih sebagai Menteri Pekerjaan Umum, Basuki mengaku tak melakukan persiapan khusus. Dia hanya mengungkapkan akan menjalani program prioritas Jokowi yang disebut sebagai "Nawa Cita".

"Jadi saya siap saja diberi tugas apa pun," kata dia.

Jokowi saat ini masih melakukan pertemuan tertutup dengan pimpinan DPR untuk membahas soal pertimbangan terkait perubahan nomenklatur atas delapan kementerian. Rencananya, pada pukul 16.00, akan dilakukan pengenalan para menteri di taman tengah istana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Nasional
Halalbihalal Merawat Negeri

Halalbihalal Merawat Negeri

Nasional
Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Nasional
Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Nasional
Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Nasional
Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Nasional
Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Nasional
Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Nasional
Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Nasional
2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

Nasional
Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com