Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden SBY Temui Presiden Obama di Singapura

Kompas.com - 11/11/2009, 09:09 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Di sela-sela berlangsungnya sidang Kerjasama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) di Singapura, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Barack Obama. Rencana ini diungkapkan Jurubicara Presiden Dino Patti Djalal dalam siaran persnya pagi ini (Rabu, 11/11).

Pertemuan antara kedua Kepala Negara akan berlangsung di antara bergulirnya acara APEC Economic Leaders Meeting. Selain dengan Obama, Presiden pun akan bertemu secara bilateral dengan Presiden Republik Rakyat China Hu Jintao, Perdana Menteri Papua Nugini Sir Michael Somare, Perdana Menteri Selandia Baru John Key, Perdana Menteri Kanada Stephen Harper, dan Presiden Vietnam Nguyen Minh Triet.

Dalam kesempatan KTT G-20 di Pittsburgh, Amerika Serikat pada akhir bulan September lalu, Presiden Yudhoyono dan Presiden Obama tidak bertemu secara bilateral. Rencana pertemuan di Singapura ini menjadi kesempatan pertama bagi keduanya untuk bertemu langsung. Namun Dino belum mengungkapkan agenda yang bakal diangkat dalam pertemuan ini.

Pada bagian lain, Dino mengungkapkan, Presiden Yudhoyono memandang forum APEC sebagai forum penting dalam pembangunan perekonomian di Asia Pasifik. Forum ini terbukti telah memberikan efek positif pada tingkat ekspor-impor dari tiap negara anggotanya.

"Efek keanggotaan APEC lebih kuat pada bidang ekspor dibandingkan dengan impor, efek keanggotaan APEC pada jumlah ekspor adalah positif dan signifikan di 19 negara anggota, sedangkan efek positif dan signifikan pada jumlah impor terjadi di 16 negara anggota. Selain itu, efek keanggotaan APEC pada ekspor dan impor juga tetap positif selama periode 1989 – 2007," ungkap Dino mengutup Presiden.

Presiden dan rombongan akan bertolak ke Malaysia untuk mengadakan kunjungan kerja selama dua hari, mulai pagi ini, sebelum menuju Singapura pada besok sore. Presiden dijadwalkan akan kembali ke tanah air pada hari Senin tanggal 16 November 2009. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mardiono Sebut Ada Ajakan Informal dari PAN dan Golkar Gabung ke Koalisi Prabowo-Gibran

Mardiono Sebut Ada Ajakan Informal dari PAN dan Golkar Gabung ke Koalisi Prabowo-Gibran

Nasional
Jokowi Bertemu Bos Apple di Istana Besok Pagi, Akan Bahas Investasi

Jokowi Bertemu Bos Apple di Istana Besok Pagi, Akan Bahas Investasi

Nasional
Otto Hasibuan Sebut Kubu Anies dan Ganjar Tak Mau Tahu dengan Hukum Acara MK

Otto Hasibuan Sebut Kubu Anies dan Ganjar Tak Mau Tahu dengan Hukum Acara MK

Nasional
Sekjen PDI-P Ungkap Bupati Banyuwangi Diintimidasi, Diperiksa Polisi 6 Jam

Sekjen PDI-P Ungkap Bupati Banyuwangi Diintimidasi, Diperiksa Polisi 6 Jam

Nasional
Menteri ESDM Jelaskan Dampak Konflik Iran-Israel ke Harga BBM, Bisa Naik Luar Biasa

Menteri ESDM Jelaskan Dampak Konflik Iran-Israel ke Harga BBM, Bisa Naik Luar Biasa

Nasional
Jawab PAN, Mardiono Bilang PPP Sudah Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Jawab PAN, Mardiono Bilang PPP Sudah Akui Kemenangan Prabowo-Gibran

Nasional
Kubu Anies-Muhaimin: Ada Fakta Tak Terbantahkan Terjadi Nepotisme Gunakan Lembaga Kepresidenan

Kubu Anies-Muhaimin: Ada Fakta Tak Terbantahkan Terjadi Nepotisme Gunakan Lembaga Kepresidenan

Nasional
Tim Hukum Anies-Muhaimin Sampaikan 7 Fakta Kecurangan Pilpres di Dalam Dokumen Kesimpulan

Tim Hukum Anies-Muhaimin Sampaikan 7 Fakta Kecurangan Pilpres di Dalam Dokumen Kesimpulan

Nasional
Pasca-serangan Iran ke Israel, Kemenlu Terus Pantau WNI di Timur Tengah

Pasca-serangan Iran ke Israel, Kemenlu Terus Pantau WNI di Timur Tengah

Nasional
Temui Megawati, Ganjar Mengaku Sempat Ditanya karena Tak Hadiri 'Open House' di Teuku Umar

Temui Megawati, Ganjar Mengaku Sempat Ditanya karena Tak Hadiri "Open House" di Teuku Umar

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Kritik Megawati Ajukan 'Amicus Curiae' ke MK

Kubu Prabowo-Gibran Kritik Megawati Ajukan "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Soal Gibran Ingin Bertemu, Ganjar: Pintu Saya Tidak Pernah Tertutup

Soal Gibran Ingin Bertemu, Ganjar: Pintu Saya Tidak Pernah Tertutup

Nasional
Telepon Wamenlu AS Pasca-serangan Iran ke Israel, Menlu Retno: Anda Punya Pengaruh Besar

Telepon Wamenlu AS Pasca-serangan Iran ke Israel, Menlu Retno: Anda Punya Pengaruh Besar

Nasional
Bakal Hadiri Putusan Sengketa Pilpres, Ganjar Berharap MK Tak Buat 'April Mop'

Bakal Hadiri Putusan Sengketa Pilpres, Ganjar Berharap MK Tak Buat "April Mop"

Nasional
Serahkan Kesimpulan ke MK, Kubu Anies-Muhaimin Yakin Permohonan Dikabulkan

Serahkan Kesimpulan ke MK, Kubu Anies-Muhaimin Yakin Permohonan Dikabulkan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com