Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Bertemu Ade Irfan Pulungan dan Andrinof Chaniago, Sinyal Reshuffle Kian Dekat?

Kompas.com - 22/02/2023, 20:32 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Ketua Mahkamah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ade Irfan Pulungan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (21/2/2023).

Menurut Ade Irfan Pulungan, pertemuan tersebut dilakukannya secara empat mata dengan Presiden Jokowi.

"Berbicara berdua dengan Presiden saja," ujar Ade Irfan saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (21/2/2023).

Ia mengungkapkan, terlebih dulu meminta kepada Sekretaris Presiden agar diagendakan pertemuan dengan Kepala Negara.

Baca juga: Saat Jokowi Dapat Keluhan dari Warga soal Jalan dan Pupuk....

Permintaan itu disampaikannya saat Presiden Jokowi hadir di puncak peringatan harlah ke-50 PPP yang digelar di ICE BSD, Tangerang pada 17 Februari lalu.

Ketika disinggung mengenai isi pembicaraan dengan Jokowi, Ade Irfan mengatakan, hanya silaturahmi biasa.

Saat ditanya lebih lanjut apakah Presiden Jokowi menyinggung soal reshuffle atau perombakan kabinet dan menawari posisi tertentu, Ade tak memberikan jawaban tegas.

Menurutnya, hal tersebut sepenuhnya menjadi hak prerogatif Presiden.

Baca juga: Musra Bakal Serahkan 3 Nama Capres-Cawapres ke Jokowi pada Mei 2023

Namun, Ade membenarkan bahwa Jokowi sempat memberikan arahan agar Ade tetap membantu kinerja pemerintah di Kantor Staf Presiden (KSP).

Selain itu, ia juga mengonfirmasi melakukan perbincang secara terpisah dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung, setelah bertemu dengan Presiden Jokowi.

Andrinof Chaniago saat masih menjabat sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan/Kepala Badan Perencana Pembangunan Nasional (Bappenas)KOMPAS.com/ARIMBI RAMADHIANI Andrinof Chaniago saat masih menjabat sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan/Kepala Badan Perencana Pembangunan Nasional (Bappenas)

Sementara itu, selain Ade Irfan Pulungan, Presiden Jokowi juga bertemu mantan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Andrinof Chaniago pada Selasa kemarin.

Saat dikonfirmasi, Andrinof menyatakan dirinya memang sering berbincang dengan Jokowi.

"Saya biasa sharing dengan Presiden," katanya.

Baca juga: Pengamat Prediksi Reshuffle Kabinet Terjadi Sebelum Lebaran, Menteri Nasdem Berpotensi Kena

Ketika ditanya lebih lanjut apakah pertemuan itu ada kaitannya dengan reshuffle kabinet, Andrinof dengan tegas menampiknya.

"Enggak ada," ujar Andrinof Chaniago.

Halaman:


Terkini Lainnya

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Nasional
Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Nasional
Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Nasional
Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Nasional
PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

Nasional
Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Nasional
Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Nasional
Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Nasional
PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

Nasional
Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Nasional
Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Nasional
Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Nasional
KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

Nasional
Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com