Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di-"endorse" Airlangga Jadi Cagub Banten, Airin: "Doain"Jadi...

Kompas.com - 10/02/2023, 17:53 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Eks Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany mendapatkan dukungan dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024.

Dukungan itu diisyaratkan Airlangga saat mengadakan pertemuan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di Istora Senayan, Jumat (10/2/2023).

Pertemuan itu juga dihadiri oleh Airin yang merupakan Ketua Bidang Perempuan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG).

Baca juga: Airlangga Beri Kode Bakal Usung Airin jadi Cagub Banten

Mulanya, Airlangga menyapa para awak media yang telah tiba di halaman depan Istora Senayan.

Seketika, Airlangga melihat keberadaan Airin dan memperkenalkannya secara tak biasa kepada awak media.

"Ini Bu Airin, calon Gubernur Banten," kata Airlangga, Jumat pagi.

Saat itu, Airin hanya tersenyum dan tak berkomentar soal ucapan Airlangga.

Ditemui setelah acara pertemuan, Airin baru menyampaikan komentarnya.

Kepada awak media, ia mengatakan bahwa hingga kini dia hanya fokus untuk menjalankan tugas turun ke masyarakat.

"Ya tugas kita turun saja, doanya," kata Airin.

Baca juga: Soal Peluang Diduetkan dengan Airin di Pilkada DKI, Ahmad Sahroni: Baru Sekali Ketemu...

Menurut Airin, tugas untuk turun ke masyarakat tidak hanya dilakukan saat ini.

Tugas itu sudah dijalankannya sejak tahun-tahun sebelum ini.

Ia pun mencontohkan bagaimana tugas turun ke masyarakat dilakukannya dengan mencari keterisian 30 persen perempuan untuk terpilih dalam Pileg.

"Jadi, perempuan tidak hanya sebagai pelengkap untuk 30 persen saja, tapi mudah-mudahan ya dapat amanah dan menang dalam pileg dan untuk pilkada. Tentunya kita fokus di pileg dan Insya Allah juga pilkada juga akan memberikan dampak," ujar dia.

Baca juga: Ketika Airin Rachmi Diany Pilih Jadi Caleg DPR RI daripada Calon Gubernur DKI Jakarta...

Mengenai banyaknya baliho yang menampilkan dirinya sebagai cagub Banten, Airin hanya meminta didoakan.

"Doain mudah-mudahan jadi calon, doain jadi gubernur. Amin, tetapi gubernur yang amanah dan istiqomah karena tugas berat itu menjadi seorang kepala daerah," kata Airin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Nasional
Halalbihalal Merawat Negeri

Halalbihalal Merawat Negeri

Nasional
Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Nasional
Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Nasional
Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Nasional
Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Nasional
Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Nasional
Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Nasional
Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Nasional
2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

Nasional
Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com