Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viva Yoga Sebut Belum Ada Informasi soal Jadwal Safari Politik Puan ke PAN

Kompas.com - 06/01/2023, 13:42 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi menuturkan bahwa belum ada kepastian jadwal Ketua DPP PDI-P Puan Maharani berkunjung ke PAN.

Hal itu disampaikan Yoga merespons pernyataan Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP PDI-P Bambang Wuryanto bahwa Puan akan mengunjungi PAN dalam safari politiknya.

Baca juga: Puan Bakal Lanjutkan Safari Politiknya, Bambang Pacul: Terdekat ke PAN

Juru Bicara DPP PAN ini juga menerangkan, partainya juga belum menjalin komunikasi dengan PDI-P terkait safari politik Puan.

Sebab, anggota fraksi PAN di DPR yang juga kebanyakan merupakan pengurus DPP, juga masih menjalankan masa reses turun ke daerah pemilihan (dapil) masing-masing.

Adapun masa reses DPR akan berakhir pada 9 Januari mendatang. Masa sidang baru mulai berlangsung sehari setelahnya, 10 Januari 2023.

"Belum, anggota DPR RI kan masih reses. Masih banyak yang di dapil. Jika ada info nanti saya kabari ya," kata Yoga saat dihubungi Kompas.com, Jumat (6/1/2023).

Lebih jauh, Yoga juga enggan menjawab perihal kemungkinan pembahasan ketika Puan jadi bertemu dengan PAN. 

"Nanti saja," imbuh dia.

Baca juga: Hasil Safari Politik Puan Sudah Diserahkan ke Megawati, Isinya Rencana Kerja Sama Politik hingga Capres-Cawapres

Akan tetapi, ia mengatakan bahwa PAN maupun Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) terbuka terhadap partai politik yang hendak bergabung.

"Jika berkoalisi dengan PDI-P, maka PAN akan menyambut dengan senang dan gembira," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul mengatakan, Puan akan melanjutkan safari politiknya dengan mengunjungi PAN.

"Tapi apakah ada roadshow lanjutan Mbak Puan? Ada, setelah HUT partai. Apakah ada yang diulang lagi kita enggak tahu. Terdekat ke PAN," kata Pacul ditemui di Kantor DPP PDI-P Jalan Diponegoro, Jakarta, Selasa (3/1/2023) malam.

Pacul menerangkan, safari politik itu akan dilanjutkan setelah hari ulang tahun (HUT) ke-50 PDI-P pada 10 Januari 2023.

"Perintahnya (baru sebatas) setelah HUT," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan 'Cawe-cawe' Pj Kepala Daerah

Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan "Cawe-cawe" Pj Kepala Daerah

Nasional
Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Nasional
Yusril Harap 'Amicus Curiae' Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Yusril Harap "Amicus Curiae" Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Nasional
Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Nasional
IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

Nasional
Yusril Sebut 'Amicus Curiae' Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Yusril Sebut "Amicus Curiae" Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Nasional
ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

Nasional
Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Nasional
Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Nasional
Menerka Nasib 'Amicus Curiae' di Tangan Hakim MK

Menerka Nasib "Amicus Curiae" di Tangan Hakim MK

Nasional
Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Nasional
Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Nasional
Sejauh Mana 'Amicus Curiae' Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Sejauh Mana "Amicus Curiae" Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com