Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Merapatnya Ridwan Kamil, Golkar: Bagus, Kan Orang Berteduh di Bawah Pohon Beringin

Kompas.com - 15/12/2022, 17:00 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Golkar menyambut baik kabar merapatnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ke partai berlambang pohon beringin tersebut.

Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk F Paulus pun meminta semua pihak menunggu pengumuman resmi bergabungnya pria yang akrab disapa Kang Emil itu.

"Insya Allah. Bagus, kan orang berteduh di bawah pohon beringin," kata Lodewijk ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (15/12/2022).

Baca juga: Ridwan Kamil Wajibkan Perusahaan Terima Pekerja Disabilitas

Wakil Ketua DPR itu kemudian mencontohkan bagaimana setiap orang merasa nyaman ketika duduk di bawah pohon beringin pada siang hari.

"Kalau enggak percaya, cari pohon beringin jam segini, apalagi makan siang sedikit duduk di bawah pohon beringin apa yang terjadi? Nyaman begitu lho," ujar dia.

Kendati demikian, Lodewijk belum bisa memastikan apakah Ridwan Kamil sudah memiliki kartu tanda anggota (KTA) Partai Golkar atau belum. 

Untuk itu, ia mengaku akan memeriksa data keanggotaan partai Ridwan ke DPD Golkar Jawa Barat.

"Kita kan punya otonomi kabupaten kota. Kabupaten kota baru, istilahnya upload ke provinsi, baru kita tahu nanti," ujar Lodewijk.

Ridwan Kamil disebut akan bergabung dengan Partai Golkar.

Saat ini, Ridwan Kamil sudah bergabung dalam organisasi kemasyarakatan yang berada di bawah naungan Partai Golkar, yakni Kosgoro.

"Ibarat mau masuk rumah, Ridwan Kamil sudah sampai di pekarangan rumah, tinggal buka pintu saja," kata politisi Partai Golkar yang juga Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Sarmuji, usai penyerahan bantuan Laboratorium di Universitas Nahdatul Ulama Surabaya, Selasa (13/12/2022).

Baca juga: Penggusuran SDN Pondok Cina 1 Ditunda, Ridwan Kamil: Kan Sudah Jelas, Jangan Diperpanjang Lagi

Menurut dia, dengan bergabung sebagai anggota Kosgoro, Ridwan Kamil sudah menjadi keluarga besar Partai Golkar.

Sebab, Kosgoro merupakan ormas yang diidentik dengan partai berlambang beringin itu.

Sarmuji mengatakan, kehadiran Ridwan Kamil bisa membawa angin segar bagi Partai Golkar.

Apalagi, Ridwan Kamil merupakan tokoh politik yang kini menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat.

"Pokoknya dalam waktu dekat, ditunggu saja," ujar Ketua DPD Partai Golkar Jatim ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya 'Copy Paste', Harus Bisa Berinovasi

Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya "Copy Paste", Harus Bisa Berinovasi

Nasional
Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Nasional
Waketum Nasdem Mengaku Dapat Respons Positif Prabowo soal Rencana Maju Pilkada Sulteng

Waketum Nasdem Mengaku Dapat Respons Positif Prabowo soal Rencana Maju Pilkada Sulteng

Nasional
Bertemu Komandan Jenderal Angkatan Darat AS, Panglima TNI Ingin Hindari Ketegangan Kawasan

Bertemu Komandan Jenderal Angkatan Darat AS, Panglima TNI Ingin Hindari Ketegangan Kawasan

Nasional
5.791 Personel Polri Dikerahkan Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali

5.791 Personel Polri Dikerahkan Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Golkar Buka Suara soal Atalia Praratya Mundur dari Bursa Calon Walkot Bandung

Golkar Buka Suara soal Atalia Praratya Mundur dari Bursa Calon Walkot Bandung

Nasional
Komisi II DPR Ungkap Kemungkinan Kaji Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Komisi II DPR Ungkap Kemungkinan Kaji Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Nasional
PKB-Nasdem Merapat, Koalisi Prabowo Diprediksi Makin 'Gemoy'

PKB-Nasdem Merapat, Koalisi Prabowo Diprediksi Makin "Gemoy"

Nasional
Golkar Sedang Jajaki Nama Baru untuk Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta

Golkar Sedang Jajaki Nama Baru untuk Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta

Nasional
DPR Segera Panggil KPU untuk Evaluasi Pemilu, Termasuk Bahas Kasus Dugaan Asusila Hasyim Asy'ari

DPR Segera Panggil KPU untuk Evaluasi Pemilu, Termasuk Bahas Kasus Dugaan Asusila Hasyim Asy'ari

Nasional
Sinyal 'CLBK' PKB dengan Gerindra Kian Menguat Usai Nasdem Dukung Prabowo-Gibran

Sinyal "CLBK" PKB dengan Gerindra Kian Menguat Usai Nasdem Dukung Prabowo-Gibran

Nasional
Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Tidak Mundur dari Menteri Pertahanan

Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Tidak Mundur dari Menteri Pertahanan

Nasional
Polri: Hingga April 2024, 1.158 Tersangka Judi Online Berhasil Ditangkap

Polri: Hingga April 2024, 1.158 Tersangka Judi Online Berhasil Ditangkap

Nasional
Ganjar Bilang PDI-P Bakal Oposisi, Gerindra Tetap Ajak Semua Kekuatan

Ganjar Bilang PDI-P Bakal Oposisi, Gerindra Tetap Ajak Semua Kekuatan

Nasional
Nasdem Resmi Dukung Prabowo-Gibran, Elite PKS dan PKB Bertemu

Nasdem Resmi Dukung Prabowo-Gibran, Elite PKS dan PKB Bertemu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com