Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Ricky Rizal Berkelit Saat Keceplosan soal Sarung Tangan Ferdy Sambo

Kompas.com - 06/12/2022, 07:05 WIB
Aryo Putranto Saptohutomo

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Terdakwa kasus dugaan pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), Bripka Ricky Rizal Wibowo, sempat dicecar hakim karena keterangannya yang dianggap tidak tegas soal penggunaan sarung tangan hitam oleh Ferdy Sambo saat peristiwa berdarah itu.

Saat memberikan keterangan dalam persidangan, jaksa mencecar Ricky soal apakah dia saat itu melihat Ferdy Sambo menggunakan sarung tangan hitam saat Yosua dihabisi di rumah dinas di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada 8 Juli 2022.

“Tegaskan saja sekarang, pada waktu itu Saudara melihat Saudara FS menggunakan sarung tangan atau tidak,” tanya jaksa kepada Ricky dalam sidang lanjutan terdakwa Richard Eliezer dan Kuat Ma’ruf di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (5/12/2022), dikutip dari Kompas TV.

Baca juga: Sambo Bilang Brigadir J Lecehkan Putri, Ricky Rizal Tak Percaya

Ricky kemudian menjawab pertanyaan jaksa, “Saya tidak yakin waktu itu sarung tangan atau masker yang warna hitam itu.”

Jaksa penuntut umum kemudian mengingatkan kembali keterangan Ricky dalam berita acara pemeriksaan (BAP) yang mengaku melihat Ferdy Sambo menggunakan kedua tangan menembak ke arah dinding rumah.

“Anda memperhatikan Saudara FS menembak ke dinding, itu penglihatan yang sama dengan tangan yang menembak itu, apakah menggunakan sarung tangan atau tidak? Jangan jawabnya tidak yakin,” ujar jaksa.

“Siap, waktu itu saya tahunya sarung tang..., eh apa, masker warna hitam,” jawab Ricky.

“Masker ya, Saudara, masker yang ada di muka Saudara perhatikan. Tangan yang menembak, Saudara perhatikan tidak ada sarung tangan?” tanya JPU.

Baca juga: Tirukan Pernyataan Sambo, Ricky Rizal: Kamu “Back Up” Saya, kalau Melawan, Berani Enggak Tembak?

“Bukan, masker yang ada di tangan, Bapak,” ucap Ricky.

“Tangan kanan apa tangan kiri,” tanya JPU.

“Kiri, Pak,” jawab Ricky Rizal.

Jaksa kemudian meminta Ricky Rizal memperagakan gaya Ferdy Sambo saat menembak dinding dengan dua tangan dan masker hitam di pergelangan tangan kiri.

“Saudara melihat dari sebelah mana?” tanya jaksa.

Ricky Rizal kemudian menunjuk posisi dirinya berdiri ada di bagian kiri dan berjarak beberapa meter.

“Itu benar masker?” tanya jaksa.

Halaman:


Terkini Lainnya

PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

Nasional
Kubu Prabowo Sebut 'Amicus Curiae' Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Kubu Prabowo Sebut "Amicus Curiae" Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Nasional
BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Nasional
Aktivis Barikade 98 Ajukan 'Amicus Curiae', Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Aktivis Barikade 98 Ajukan "Amicus Curiae", Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Nasional
Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Nasional
KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Nasional
Apa Gunanya 'Perang Amicus Curiae' di MK?

Apa Gunanya "Perang Amicus Curiae" di MK?

Nasional
Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Nasional
Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan 'Cawe-cawe' Pj Kepala Daerah

Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan "Cawe-cawe" Pj Kepala Daerah

Nasional
Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Nasional
Yusril Harap 'Amicus Curiae' Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Yusril Harap "Amicus Curiae" Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com