Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Pimpin G20 Luncheon, Presiden IOC dan FIFA Sampaikan Pidato

Kompas.com - 15/11/2022, 14:01 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

BALI, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo memimpin acara jamuan makan siang formal (luncheon) Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Ocean front Lawn, The Apurva Kempinski, Bali, pada Selasa (15/11/2022).

Acara makan siang dengan para kepala negara anggota G20 beserta tamu undangan lain itu berlangsung seusai sesi pertama pertemuan KTT G20.

"Para pemimpin G20, selamat datang di acara luncheon ini," ujar Jokowi mengawali acara tersebut.

Baca juga: KTT G20: Apa yang Terjadi jika Putin Hadir?

Kemudian, Kepala Negara menyampaikan bahwa akan ada dua tokoh yang menyampaikan pidato dalam acara ini.

Keduanya yakni Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC) Thomas Bach dan Presiden Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Gianni Infantino.

Untuk kesempatan pertama, Jokowi mempersilakan Presiden IOC Thomas Bach menyampaikan pidatonya.

Saat berpidato, Thomas menyampaikan soal urgensi olahraga untuk dunia.

Baca juga: Momen Biden Beri Hormat ke Jokowi di KTT G20

Setelah Thomas, Presiden Jokowi mempersilakan Presiden FIFA Gianni Infantino menyampaikan pidato.

Gianni menjelaskan soal pentingnya sepak bola untuk menyatukan perbedaan di dunia.

Usai pidato keduanya, Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih dan mempersilakan para kepala negara menikmati sajian santap siang.

Pantauan Kompas.com, para kepala negara dan undangan G20 banyak yang sudah melepas jas formal mereka saat mengikuti agenda makan siang tersebut.

Baca juga: Ada Gala Dinner G20 di GWK Bali, Polri Lakukan Sistem Penutupan Jalan

Presiden Jokowi pun melepas jas serta hanya mengenakan kemeja dan dasi.

Hal yang sama dilakukan Perdana Menteri (PM) Kanada Justin Trudeau, Kanselir Jerman Olaf Scholz, dan PM Jepang Fumio Kishida.

Para kepala negara itu pun saling sapa dan berinteraksi dengan akrab.

Ada yang berbincang secara berkelompok. Ada pula yang saling menyapa seperti yang dilakukan Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan dan PM India Narendra Modi kepada para undangan.

Baca juga: Saat Para Kepala Negara G20 Sibukkan Diri Ketika Tunggu Kedatangan Joe Biden

Usai makan siang nanti, rencananya para kepala negara G20 kembali menggelar pertemuan untuk sesi kedua.

Pada sesi kedua nanti akan dibahas soal isu kesehatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puan Lantik 3 Srikandi Anggota PAW dari Fraksi P-Nasdem, PPP, dan PKB

Puan Lantik 3 Srikandi Anggota PAW dari Fraksi P-Nasdem, PPP, dan PKB

Nasional
Jokowi Gelar Bukber di Istana, Wapres Singgung soal Kendalikan Nafsu Saat Berikan Tausiyah

Jokowi Gelar Bukber di Istana, Wapres Singgung soal Kendalikan Nafsu Saat Berikan Tausiyah

Nasional
Misi Kemanusiaan di Palestina, Fadli Zon Harap Kerja Sama Lembaga Zakat Indonesia-UNRWA Segera Dibentuk

Misi Kemanusiaan di Palestina, Fadli Zon Harap Kerja Sama Lembaga Zakat Indonesia-UNRWA Segera Dibentuk

Nasional
Soal Pemilu Ulang Bisa Timbulkan Krisis, Kubu Ganjar-Mahfud: Alasan Mengada-ada

Soal Pemilu Ulang Bisa Timbulkan Krisis, Kubu Ganjar-Mahfud: Alasan Mengada-ada

Nasional
DPR Setujui Perpanjangan Waktu Pembahasan RUU KIA, Puan Ungkap Alasannya

DPR Setujui Perpanjangan Waktu Pembahasan RUU KIA, Puan Ungkap Alasannya

Nasional
Arus Mudik Lebaran 2024 Diperkirakan Melonjak, Komisi V DPR Minta Kemenhub Serius Siapkan Kelaikan Angkutan Umum

Arus Mudik Lebaran 2024 Diperkirakan Melonjak, Komisi V DPR Minta Kemenhub Serius Siapkan Kelaikan Angkutan Umum

Nasional
Yakin MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, TKN: Gugatannya Tidak Masuk Akal

Yakin MK Tolak Gugatan Anies dan Ganjar, TKN: Gugatannya Tidak Masuk Akal

Nasional
Kemenko Polhukam Identifikasi 1.900 Mahasiswa Jadi Korban TPPO Bermodus 'Ferienjob' di Jerman

Kemenko Polhukam Identifikasi 1.900 Mahasiswa Jadi Korban TPPO Bermodus "Ferienjob" di Jerman

Nasional
Lewat Telepon, Putra Mahkota Abu Dhabi Ucapkan Selamat ke Gibran

Lewat Telepon, Putra Mahkota Abu Dhabi Ucapkan Selamat ke Gibran

Nasional
Cerita soal Saham Freeport, Jokowi: Seperti Tak Ada yang Dukung, Malah Sebagian Mem-'bully'

Cerita soal Saham Freeport, Jokowi: Seperti Tak Ada yang Dukung, Malah Sebagian Mem-"bully"

Nasional
Akui Negosiasi Alot, Jokowi Yakin Indonesia Bisa Dapatkan 61 Persen Saham Freeport

Akui Negosiasi Alot, Jokowi Yakin Indonesia Bisa Dapatkan 61 Persen Saham Freeport

Nasional
Kubu Ganjar-Mahfud Tolak Gugatan ke MK Disebut Salah Alamat oleh KPU

Kubu Ganjar-Mahfud Tolak Gugatan ke MK Disebut Salah Alamat oleh KPU

Nasional
Jokowi Gelar Buka Puasa di Istana, 2 Menteri PDI-P Tak Tampak

Jokowi Gelar Buka Puasa di Istana, 2 Menteri PDI-P Tak Tampak

Nasional
Polisi Tangkap 5 Tersangka Pengoplos BBM Pertalite Jadi Pertamax

Polisi Tangkap 5 Tersangka Pengoplos BBM Pertalite Jadi Pertamax

Nasional
Jokowi Buka Puasa Bersama Para Menteri, Duduk Semeja dengan Prabowo-Airlangga

Jokowi Buka Puasa Bersama Para Menteri, Duduk Semeja dengan Prabowo-Airlangga

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com