Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenkes: 4 Pasien Subvarian Omicron XBB Sudah Sembuh

Kompas.com - 26/10/2022, 15:47 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia mencatat bahwa empat pasien subvarian Omicron XBB di Indonesia sudah dinyatakan sembuh.

Adapun empat pasien tersebut berada di Jakarta dan Surabaya. Sebanyak satu orang ada di Surabaya dan tiga lainnya di Jakarta.

"Ada empat ya, satu di Surabaya, tiga di DKI. Dan semuanya melakukan isoman (isolasi mandiri) tidak sampai di rumah sakit. Gejala ringan dan hari ini tercatat sudah sembuh ya," ujar Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) M Syahril dalam konferensi pers virtual, Rabu (26/10/2022).

Baca juga: Pasien Omicron XBB Bertambah 3 dari DKI Jakarta, Ini Total Kasusnya!

Syahril juga mengatakan, pihaknya telah melakukan observasi atau surveilans terhadap kerabat dan orang yang berkontakan dengan para pasien tersebut. Hasil pemeriksaannya menyatakan negatif Covid-19.

"Jadi dan sudah dilakukan penyelidikan epidemiologi atau surveilans ke kontak-kontak erat pasien tersebut dan sudah dilakukan pemeriksaan testing juga dan semua negatif," tutur dia.

Ia mengatakan, keempat pasien itu berjenis kelamin perempuan. Mereka berumur 32 tahun, 52 tahun, 34 tahun, dan 29 tahun.

Dua pasien yang terkena Omicron varian XXB itu diduga terpapar pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) dari Singapura.

"Transmisinya dari Jakarta ada tiga. Yang dua non-PPLN. Satu PPLN yang diduga dari Singapura. Yang dari Surabaya juga dari Singapura PPLN," ucapnya.

Baca juga: Kemenkes Sebut Kasus Infeksi Subvarian XBB di Indonesia Sudah Sembuh, Belum Ada Lagi Kasus Serupa

Diketahui, kasus pertama corona varian XBB masuk ke Indonesia diumumkan pada Sabtu (22/10/2022).

Kasus itu terdeteksi pada seorang perempuan, berusia 29 tahun dengan gejala batuk, pilek, dan demam.

Kemudian per 25 Oktober 2022, Syahril kembali mengumumkan adanya tiga orang yang terkena subvarian Omicron XBB di Indonesia.

Kini, semua pasien tersebut dinyatakan sudah sembuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Nasional
Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Nasional
KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

Nasional
Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Nasional
Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Nasional
Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Nasional
Pakar Hukum Dorong Percepatan 'Recovery Asset' dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Pakar Hukum Dorong Percepatan "Recovery Asset" dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Nasional
Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Nasional
Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Nasional
Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Nasional
TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

Nasional
Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Nasional
Pakar Hukum Duga Ada 'Orang Kuat' Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Pakar Hukum Duga Ada "Orang Kuat" Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Nasional
Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia 'The New Soekarno'

Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia "The New Soekarno"

Nasional
TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com