Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 11 Agustus Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 10/08/2022, 00:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 11 Agustus 2022 jatuh pada hari Kamis. Pada hari ini, terdapat Hari Gunung di Jepang.

Selain itu, ada juga peringatan dan perayaan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 11 Agustus 2022.

Baca juga: Hari Nasional dan Internasional Bulan Agustus 2022

Hari Gunung di Jepang

Hari Gunung atau Yama no Hi merupakan hari libur nasional di Jepang. Hari ini telah dirayakan sejak tahun 2016 dan menjadi hari libur umum terbaru di Jepang.

Tanggal 11 Agustus ditetapkan sebagai Hari Gunung karena dalam huruf Kanji, angka delapan menyerupai gunung dan angka 11 menyerupai dua pohon.

Hari libur ini bertujuan agar masyarakat dan para pekerja dapat berwisata alam bersama keluarga maupun kerabat.

Mereka dapat mengisi waktu libur dengan mendaki gunung, berkemah, piknik di gunung, atau datang ke acara yang di adakan di sekitar kaki gunung.

Tu B'Av di Israel

Tu B'Av merupakan peringatan hari kasih sayang di Israel yang dirayakan setiap tahun pada tanggal 15 bulan Av dalam kalender Ibrani.

Tahun ini, Tu B'Av dimulai saat matahari terbenam tanggal 11 Agustus dan berakhir pada 12 Agustus malam.

Di zaman Israel kuno, pada hari ini, para perempuan lajang akan keluar dengan pakaian putih dan menari di kebun-kebun anggur. Orang-orang di Israel pun diizinkan untuk kawin campur atau menikah antar suku.

Kini, Tu B'Av banyak dipilih sebagai hari untuk pernikahan atau lamaran. Orang-orang juga akan saling memberi bunga dan cokelat.

Baca juga: Daftar Hari Libur Lokal dan Nasional Bali 2022

Festival Raksha Bandhan di India

Tahun ini, Raksha Bandhan atau disebut juga festival Rakhi dirayakan pada 11 Agustus.

Orang India di seluruh dunia merayakan festival ini dengan sangat antusias. Hari ini adalah hari yang baik bagi keluarga untuk berkumpul dan memanjatkan puja atau doa khusus.

Secara garis besar, Raksha Bandhan adalah festival Hindu yang merayakan ikatan antara saudara laki-laki dan perempuan.

Pada hari ini, para perempuan akan mengenakan baju terbaiknya.

Ritual dimulai dengan mengikatkan gelang tali yang disebut Rakhi di pergelangan tangan sang kakak laki-laki sebagai simbol ikatan cinta.

Kakak laki-lakinya pun akan memberikan hadiah kepada saudara perempuannya dan bersumpah untuk melindunginya dari berbagai bahaya.

Setelah itu, ritual dilanjutkan dengan saling menyuapi manisan atau ladoo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menko Polhukam Sebut Mayoritas Pengaduan Masyarakat Terkait Masalah Agraria dan Pertanahan

Menko Polhukam Sebut Mayoritas Pengaduan Masyarakat Terkait Masalah Agraria dan Pertanahan

Nasional
Menko Polhukam Minta Jajaran Terus Jaga Stabilitas agar Tak Ada Kegaduhan

Menko Polhukam Minta Jajaran Terus Jaga Stabilitas agar Tak Ada Kegaduhan

Nasional
Bertemu Menlu Wang Yi, Jokowi Dorong China Ikut Bangun Transportasi di IKN

Bertemu Menlu Wang Yi, Jokowi Dorong China Ikut Bangun Transportasi di IKN

Nasional
Indonesia-China Sepakat Dukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Indonesia-China Sepakat Dukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
Setelah Bertemu Jokowi, Menlu China Wang Yi Akan Temui Prabowo

Setelah Bertemu Jokowi, Menlu China Wang Yi Akan Temui Prabowo

Nasional
Kasus Pengemudi Fortuner Pakai Pelat TNI Palsu: Pelaku Ditangkap, Dilaporkan ke Puspom dan Bareskrim

Kasus Pengemudi Fortuner Pakai Pelat TNI Palsu: Pelaku Ditangkap, Dilaporkan ke Puspom dan Bareskrim

Nasional
Saat Eks Ajudan SYL Bongkar Pemberian Uang dalam Tas ke Firli Bahuri

Saat Eks Ajudan SYL Bongkar Pemberian Uang dalam Tas ke Firli Bahuri

Nasional
Menlu Retno Bertemu Menlu Wang Yi, Bahas Kerja Sama Ekonomi dan Situasi Timur Tengah

Menlu Retno Bertemu Menlu Wang Yi, Bahas Kerja Sama Ekonomi dan Situasi Timur Tengah

Nasional
Soroti Kasus 'Ferienjob', Dirjen HAM Sebut Mahasiswa yang Akan Kerja Perlu Tahu Bahaya TPPO

Soroti Kasus "Ferienjob", Dirjen HAM Sebut Mahasiswa yang Akan Kerja Perlu Tahu Bahaya TPPO

Nasional
Mengkaji Arah Putusan MK dalam Sengketa Pilpres 2024

Mengkaji Arah Putusan MK dalam Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Densus 88 Tangkap 7 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Densus 88 Tangkap 7 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Nasional
Mantan PM Inggris Tony Blair Temui Jokowi di Istana

Mantan PM Inggris Tony Blair Temui Jokowi di Istana

Nasional
Pendukung Akan Aksi di MK, TKN: Turun ke Jalan Bukan Gaya Prabowo Banget, tetapi Keadaan Memaksa

Pendukung Akan Aksi di MK, TKN: Turun ke Jalan Bukan Gaya Prabowo Banget, tetapi Keadaan Memaksa

Nasional
Menlu China Wang Yi Datang ke Istana untuk Temui Jokowi

Menlu China Wang Yi Datang ke Istana untuk Temui Jokowi

Nasional
Suami Zaskia Gotik, Sirajudin Machmud Jadi Saksi Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

Suami Zaskia Gotik, Sirajudin Machmud Jadi Saksi Sidang Kasus Gereja Kingmi Mile 32

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com