Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi Pesawat Garuda yang Antar Jokowi ke AS, Bercorak Merah-Putih dengan Lambang Presiden

Kompas.com - 10/05/2022, 15:51 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo bertolak ke Amerika Serikat (AS) untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Khusus ASEAN-AS, Selasa (10/5/2022).

Pada kunjungan kerjanya kali ini, Jokowi tak menggunakan pesawat kepresidenan, melainkan mencarter pesawat Garuda Indonesia tipe Boeing 777-300ER.

Tak hanya sekali ini saja, pesawat Garuda Indonesia tipe yang sama juga digunakan Jokowi untuk bertolak ke Roma, Italia, dalam rangka menghadiri KTT G20, Oktober 2021 lalu.

Pesawat ini juga dipakai Jokowi ketika melanjutkan perjalanan ke Skotlandia dan Uni Emirat Arab selepas menghadiri KTT G20.

Baca juga: Alasan Jokowi Carter Garuda untuk Kunjungan ke AS, Tak Pakai Pesawat Kepresidenan

Lantas, seperti apa spesifikasi pesawat Garuda yang membawa Jokowi dan rombongan terbang ke AS itu?

Spesifikasi pesawat

Pesawat Garuda Indonesia jenis Boeing B777-300ER yang mengantarkan presiden dan rombongan dilengkapi dengan livery atau corak khusus kenegaraan.

Badan pesawat dominan warna putih, dikombinasikan dengan corak berupa garis berwarna merah.

Pada badan pesawat tertulis "Republik Indonesia" yang diapit gambar burung Garuda di sisi kanan tulisan dan bendera Merah Putih di sebelah kiri.

Baca juga: Berangkat ke AS, Jokowi Akan Bertemu CEO Besar, Kemala Harris, hingga Joe Biden

Selanjutnya, di bagian kanan pintu pesawat terdapat lambang Kepresidenan RI berupa bintang, padi, dan kapas berwarna kuning. Lalu, di sisi kiri pintu pesawat tertera tulisan "Garuda Indonesia".

Sebagaimana diberitakan Kompas.com Februari 2008, Boeing 777-300ER merupakan satu dari enam model pesawat bermesin ganda keluarga 777 yang telah dirilis Boeing.

Boeing 777-300ER termasuk pesawat berbadan besar dengan panjang 73,9 meter, lebar sayap 64,8 meter, tinggi ekor 18,7 meter, dan lebar kabin 5,86 meter.

Keluarga Boeing 777 merupakan pesawat generasi pertama yang badannya didesain sepenuhnya dengan komputer.

Selain itu, Boeing 777 didesain ramah lingkungan. Boeing mengklaim, pesawat tersebut mengeluarkan emisi karbon 21 persen lebih kecil daripada pesaingnya, Airbus A340-600HGW.

Sekitar 12 persen badan pesawat juga dibuat dari material komposit, sehingga tidak hanya membuat pesawat lebih ringan, tetapi juga mengurangi penggunaan logam.

Tak hanya itu, kokpit pesawat telah dilengkapi teknologi mutakhir seperti sistem kemudi fly by wire, sama seperti yang dipakai pesawat tempur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPK Duga Biaya Distribusi APD Saat Covid-19 Terlalu Mahal

KPK Duga Biaya Distribusi APD Saat Covid-19 Terlalu Mahal

Nasional
Anggap Jokowi dan Gibran Masa Lalu, PDI-P: Enggak Perlu Kembalikan KTA

Anggap Jokowi dan Gibran Masa Lalu, PDI-P: Enggak Perlu Kembalikan KTA

Nasional
Naik Kereta Cepat, Ma'ruf Amin Kunjungan Kerja ke Bandung

Naik Kereta Cepat, Ma'ruf Amin Kunjungan Kerja ke Bandung

Nasional
Harga Bawang Merah Melonjak, Mendag Zulhas: Karena Tidak Ada yang Dagang

Harga Bawang Merah Melonjak, Mendag Zulhas: Karena Tidak Ada yang Dagang

Nasional
Dua Tersangka TPPO Berkedok Magang Sembunyi di Jerman, Polri Ajukan Pencabutan Paspor

Dua Tersangka TPPO Berkedok Magang Sembunyi di Jerman, Polri Ajukan Pencabutan Paspor

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada DKI, PKS: Beliau Tokoh Nasional, Jangan Kembali Jadi Tokoh Daerah

Tak Dukung Anies Maju Pilkada DKI, PKS: Beliau Tokoh Nasional, Jangan Kembali Jadi Tokoh Daerah

Nasional
Zulhas Ungkap Arahan Prabowo soal Buka Pintu Koalisi

Zulhas Ungkap Arahan Prabowo soal Buka Pintu Koalisi

Nasional
Menpan-RB Minta Pemprov Kalbar Optimalkan Potensi Daerah untuk Wujudkan Birokrasi Berdampak

Menpan-RB Minta Pemprov Kalbar Optimalkan Potensi Daerah untuk Wujudkan Birokrasi Berdampak

Nasional
Prabowo Mau Kasih Kejutan Jatah Menteri PAN, Zulhas: Silakan Saja, yang Hebat-hebat Banyak

Prabowo Mau Kasih Kejutan Jatah Menteri PAN, Zulhas: Silakan Saja, yang Hebat-hebat Banyak

Nasional
Selain Bima Arya, PAN Dorong Desy Ratnasari untuk Maju Pilkada Jabar

Selain Bima Arya, PAN Dorong Desy Ratnasari untuk Maju Pilkada Jabar

Nasional
Perkecil Kekurangan Spesialis, Jokowi Bakal Sekolahkan Dokter RSUD Kondosapata Mamasa

Perkecil Kekurangan Spesialis, Jokowi Bakal Sekolahkan Dokter RSUD Kondosapata Mamasa

Nasional
Penetapan Prabowo-Gibran Besok, KPU Undang Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Penetapan Prabowo-Gibran Besok, KPU Undang Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Nasional
Amanat Majelis Syura Gulirkan Hak Angket di DPR, Presiden PKS Sebut Lihat Realitanya

Amanat Majelis Syura Gulirkan Hak Angket di DPR, Presiden PKS Sebut Lihat Realitanya

Nasional
Zulhas Sebut Tak Ada Tim Transisi, Prabowo Mulai Kerja sebagai Presiden Terpilih

Zulhas Sebut Tak Ada Tim Transisi, Prabowo Mulai Kerja sebagai Presiden Terpilih

Nasional
Menyoal Tindak Lanjut Pelanggaran Pemilu yang Formalistik ala Bawaslu

Menyoal Tindak Lanjut Pelanggaran Pemilu yang Formalistik ala Bawaslu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com