Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pegang Presidensi G20, Indonesia Akan Beri Perhatian Khusus ke Negara Pasifik Selatan

Kompas.com - 22/10/2021, 15:11 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comMenteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan, Indonesia akan memberikan perhatian khusus kepada negara Pasifik Selatan dalam menjalankan presidensinya di G20 tahun 2022.

Hal ini disampaikan Retno dalam acara bertajuk Merebut Potensi Besar di Pasifik Melalui Pacific Exposition 2021, yang disiarkan di Youtube Tribunnews, Jumat (22/10/2021).

“Tahun depan pada saat Indonesia memegang Presidensi G20, Indonesia juga akan memberikan perhatian khusus kepada negara Pasifik Selatan,” kata Retno, dalam paparannya.

Baca juga: Jokowi Revisi Susunan Panitia G20, Luhut dan Mahfud Tukar Jabatan

Menurut Retno, Indonesia berencana mengundang perwakilan dari negara Pasifik Selatan dalam Presidensi G20 Indonesia.

Retno kembali mengingatkan, Presidensi G20 Indonesia akan mengusung tema Recover Together Recover Stronger, sehingga isu terkait kepentingan negara berkembang juga akan disorot di kegiatan tersebut.

“Dengan tema ini perhatian kita tidak hanya tentunya kepada negara-negara anggota G20 saja, tetapi juga Indonesia ingin membawakan kepentingan negara berkembang dan juga isu inklusivitas," kata Retno.

Dalam kesempatan yang sama, Retno menekankan, Indonesia selama ini berupaya melakukan kerja sama dengan negara-negara pasifik.

Oleh sebab itu, kegiatan Pasific Exposition 2021 yang akan digelar secara virtual menjadi salah satu upaya kemitraan Indonesia dengan negara-negara Pasifik.

“Kita sudah komitmen untuk memperkuat kerjasama dan dalam konteks inilah kemudian kita lanjutkan Pasific Exposition yang kedua, yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” ucap Retno.

Baca juga: Hadiri KTT G20, Jokowi Ajak Dunia Kawal Perdamaian Afghanistan

Menlu juga berharap, kegiatan ini nantinya akan bisa memberikan manfaat bagi pemulihan ekonomi Indonesia di masa pasca-pandemi Covid-19.

Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menghadirkan produk lokal Indonesia di pasar Pasifik dan mendukung sektor swasta serta UMKM Indonesia.

“Memperkenalkan provinsi-provinsi di timur Indonesia yang secara kultural mereka tentunya dekat dengan pasifik dan menunjukkan wajah Pasifik Indonesia,” imbuhnya.

Adapun, Pacific Exposition kedua tahun 2021 ini merupakan ajang pameran perdagangan, investasi dan pariwisata di kawasan Pasifik dan akan digelar pada tanggal 27-30 Oktober 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penetapan Prabowo di KPU: Mesra dengan Anies hingga Malu-malu Titiek Jadi Ibu Negara

Penetapan Prabowo di KPU: Mesra dengan Anies hingga Malu-malu Titiek Jadi Ibu Negara

Nasional
Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Nasional
Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Nasional
Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Nasional
Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Nasional
2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

Nasional
Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com