Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Muhaimin Kenang Kiprah Gus Dur Berjuang lewat Jalur Politik

Kompas.com - 23/08/2021, 09:49 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengenang kiprah Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dalam membangun Indonesia melalui jalur politik.

Pria yang biasa disapa Cak Imin ini mengatakan, salah satu sikap Gus Dur yang hingga kini dikenang adalah rasa percaya diri dalam menata Indonesia.

"Gus Dur selalu tunjukkan rasa percaya diri dengan hasanah, kekayaan kultural, nilai-nilai, ajaran norma yang kita miliki sudah cukup kuat untuk menjadi modal kita berjuang," ujar Cak Imin dalam haul Gus Dur ke-12, dikutip dari kanal Youtube NU Channel, Minggu (22/8/2021).

Baca juga: Cak Nanto Minta Jokowi Belajar dari Gus Dur

Cak Imin mengungkapkan, dalam satu momen dirinya pernah mengeluhkan betapa sempitnya ruang untuk menyampaikan ekspresi.

Keluhan yang disampaikan Cak Imin kemudian direspons Gus Dur dengan memintanya supaya mempercayakan bahwa situasi tersebut akan menjadi sebuah sejarah di masa depan.

Selain itu, ia juga mengenang momen ketika sejumlah pihak bersikap sinis terhadap kekuatan PKB dan bahkan meremehkan keberadaan Nahdlatul Ulama (NU).

"Beliau dengan enteng menjawab, 'mereka tidak tahu rumusan, mereka tidak mampu menata negara ini. Biarkan saja nanti pada akhirnya mereka akan tahu NU lah yang bisa menata negara ini'," kata Cak Imin.

Baca juga: Mantan Ajudan Gus Dur, Marsdya TNI (Purn) Sukirno Meninggal, Ini Profilnya

Cak Imin menyebut, apa yang ditunjukkan Gus Dur dalam memperjuangkan sesuatu melalui jalur politik tetap harus percaya diri atas potensi yang dimiliki.

Salah satunya dengan mempertahankan warisan NU.

"Itu lah cara Gus Dur mengajarkan kepada kita percaya diri bahkan senantiasa bergantung kepada apa yang disebut nilai yang menjadi warisan pesantren, warisan kultural," ungkap Cak Imin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan Cawe-cawe PJ Kepala Daerah

Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan Cawe-cawe PJ Kepala Daerah

Nasional
Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Nasional
Yusril Harap 'Amicus Curiae' Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Yusril Harap "Amicus Curiae" Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Nasional
Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Nasional
IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

Nasional
Yusril Sebut 'Amicus Curiae' Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Yusril Sebut "Amicus Curiae" Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Nasional
ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

Nasional
Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Sertijab 4 Jabatan Strategis TNI: Marsda Khairil Lubis Resmi Jabat Pangkogabwilhan II

Nasional
Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Hasto Beri Syarat Pertemuan Jokowi-Megawati, Relawan Joman: Sinisme Politik

Nasional
Menerka Nasib 'Amicus Curiae' di Tangan Hakim MK

Menerka Nasib "Amicus Curiae" di Tangan Hakim MK

Nasional
Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Sudirman Said Akui Partai Koalisi Perubahan Tak Solid Lagi

Nasional
Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Puncak Perayaan HUT Ke-78 TNI AU Akan Digelar di Yogyakarta

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Sudirman Said Berharap MK Penuhi Rasa Keadilan

Nasional
Sejauh Mana 'Amicus Curiae' Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Sejauh Mana "Amicus Curiae" Berpengaruh pada Putusan? Ini Kata MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com