Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Vaksinasi, Ini yang Dilakukan Ikatan Alumni UI

Kompas.com - 19/01/2021, 10:16 WIB
Irfan Kamil,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Ikatan Alumni Universitas Indonesia (Iluni UI) mendukung program pemerintah terkait vaksinasi guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Ketua Umum Iluni UI, Andre Rahadian mengatakan, sejak awal rencana pemerintah akan membuat vaksin, Iluni UI sudah mendukung dengan membuat berbagai kajian dan kertas kerja.

"Jadi ini sebenarnya udah mulai sejak awal dari berita Eijkman Institute ikut terlibat bikin vaksin sama Bio Farma, Iluni UI, kami bareng Iluni Fakultas Kedokteran UI, Iluni FEB, Iluni FKM itu sudah bikin dua diskusi sama kertas kerja," kata Andre kepada Kompas.com, Selasa (19/1/2021).

Baca juga: Penularan Covid-19 Tinggi, Satgas: Bukan Saatnya Buat Kerumunan

Andre mengatakan, pihak Iluni UI mengundang Lembaga Biologi Molekuler Eijkman, PT Bio Farma dan Kementerian Kesehatan untuk berdiskusi masalah vaksinasi di Indonesia.

Diskusi itu, kata Andre, membahas dua hal, yakni soal persiapan vaksinasi dan distribusi vaksin di Indonesia.

"Kan ini soal ketergantungan ya, jadi kami ingin melihat bahwa persiapan kita soal ketergantungan Vaksin Merah Putih bagaimana," kata Andre.

"Kedua, setelah vaksin ini datang, kita bikin lagi diskusi bagaimana distribusinya, karena ini krusial kita lihat di negara maju pun distribusi vaksinnya ada hambatan walaupun produksinya sudah satu juta per hari tapi distribusinya susah," ucap dia.

Baca juga: IDI Dukung Vaksinasi Mandiri untuk Percepat Target Vaksinasi Nasional

Andre menuturkan, sebagai alumni perguruan tinggi negeri, secara akademis Iluni UI sudah melakukan dua kontribusi, yakni diskusi kajian hingga menyampaikan kertas kerja kepada pemerintah dan stakeholder.

"Jadi peran Iluni UI untuk edukasi dan sosialisasi soal vaksin," kata Andre.

Lebih lanjut, Andre mangajak semua alumni Universitas Indonesia untuk bersama-sama mengkampanyekan vaksinasi di Indonesia.

Iluni UI dari Fakultas Kedokteran dan Fakultas Kesehatan Masyarakat, kata Andre, turun langsung untuk mengkampanyekan vaksinasi tersebut.

Sedangkan, secara umum, alumni UI mendukung dengan menggunakan twibbon #AlumniUISiapVaksinCOVID19 dalam rangka menggerakan masyarakat berpartisipasi dalam program vaksin Covid-19.

"Sekarang sudah hampir 35.000 yang download buat alumni kita untuk ikut kampanye vaksin," kata Andre.

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Mandiri Dinilai Berpotensi Gagalkan Target Herd Immunity

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Nasional
Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

Nasional
Kubu Prabowo Sebut 'Amicus Curiae' Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Kubu Prabowo Sebut "Amicus Curiae" Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Nasional
BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Nasional
Aktivis Barikade 98 Ajukan 'Amicus Curiae', Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Aktivis Barikade 98 Ajukan "Amicus Curiae", Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Nasional
Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Nasional
KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Nasional
Apa Gunanya 'Perang Amicus Curiae' di MK?

Apa Gunanya "Perang Amicus Curiae" di MK?

Nasional
Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Nasional
Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com