Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Kemensos Salurkan 3.490 Bansos untuk Istri Anggota TNI yang Ditinggal Bertugas

Kompas.com - 17/11/2020, 20:59 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI, menyalurkan 3.490 paket bantuan sosial (bansos) kepada para istri anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Darat (AD) yang ditinggal suaminya bertugas.

“Kami hadir di Dharma Pertiwi karena ada informasi yang mengatakan bahwa di sini banyak yang membutuhkan bansos akibat terdampak Covid-19,” kata Penasihat Dharma Wanita Pusat (DWP) Kemensos RI Grace Batubara, di Komplek Dirgantara III, Jalan Banowati Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur (Jaktim), Selasa (17/11/2020), seperti dalam keterangan tertulisnya.

Grace berharap, bansos tersebut bermanfaat dan dapat menambah semangat para istri TNI.

“Pada kesempatan ini, saya menyampaikan salam hangat dari Menteri Sosial (Mensos) RI kepada ibu-ibu istri TNI dan semua yang hadir,” ucap Grace.

Baca juga: Ini Cara Kemensos untuk Lakukan Perbaikan Data Bansos Tahun 2021

Penasihat DWP Kemensos RI Grace Batubara didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Nanny Hadi Tjahjanto, saat menyerahkan bansos secara simbolis kepada salah seorang istri TNI, di Komplek Dirgantara III, Jl. Banowati Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Selasa (17/11/2020).DOK. Humas Kemensos Penasihat DWP Kemensos RI Grace Batubara didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Nanny Hadi Tjahjanto, saat menyerahkan bansos secara simbolis kepada salah seorang istri TNI, di Komplek Dirgantara III, Jl. Banowati Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Selasa (17/11/2020).

Tak hanya para istri TNI, Mensos juga memberi santunan kepada keluarga dari korban meninggal positif Covid-19.

Di samping itu, Mensos juga terus berkeliling ke daerah-daerah untuk membantu dan memastikan jalannya berbagai program bansos penanganan dampak sosial pandemi Covid-19.

“Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial Beras (BSB), dan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk seluruh Indonesia non-Jabodetabek, sedangkan Bantuan Sembako di Jabodetabek,” kata Grace.

Pada kesempatan tersebut, Grace pun mengingatkan semua pihak untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, memakai masker, dan menghindari kerumuman.

Baca juga: Satgas: Senjata Utama Memutus Penularan Covid-19 adalah Maksimalkan 3M

“Situasi masih pandemi Covid-19, jadi kita semua harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Semoga kita selalu diberi kesehatan, dan pandemi Covid-19 segera berlalu agar bangsa semakin cepat menyejahterakan rakyat serta negara semakin maju,” kata Grace.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Nasional
AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

Nasional
Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Nasional
Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Nasional
Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Nasional
Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Nasional
AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com