Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNPB Lakukan Pemetaan Rehabilitasi Lahan Longsor di Kabupaten Bogor

Kompas.com - 12/01/2020, 11:48 WIB
Dylan Aprialdo Rachman,
Fabian Januarius Kuwado

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mulai melakukan pemetaan rehabilitasi lahan-lahan yang longsor di Kabupaten Bogor akibat banjir bandang awal Januari 2020 lalu.

Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Agus Wibowo mengatakan, BNPB langsung melakukan inspeksi lewat udara dengan helikopter. Sementara tim darat melaksanakan pengukuran titik sasaran.

"Tinjauan yang berhasil dipantau, ada beberapa titik longsor di Desa Sipayung, Desa Harkatjaya, Desa Kiara Pandak dan Desa Urug," ujar Agus dalam keterangan pers, Sabtu (11/1/2020) malam.

"Sedangkan untuk Desa Sukajaya yang terdampak parah, ditunda karena cuaca buruk dan jarak pandang minim, pemetaan akan dilanjutkan saat cuaca baik," lanjut dia.

Baca juga: Ancaman Banjir, Longsor, Gempa dan Tsunami, Gubernur Sumbar Keluarkan Surat Instruksi ke Bupati dan Wali Kota

Selain itu, BNPB dan BIG juga akan memperkuat pemetaan dengan analisis spasial dan foto udara dengan drone.

Menurut Agus, pemetaan dilakukan demi analisa dan persiapan langkah-langkah strategis dalam merehabilitasi lahan.

Hal ini, sesuai arahan Presiden Joko Widodo ke Kepala BNPB Doni Monardo untuk menanam vetiver demi mencegah longsor.

"Langkah awal Kepala BNPB adalah memperbaiki ekosistem hulu dan kawasan hutan yang ada agar segera pulih," ujar Agus.

"Melakukan penanaman dengan tiga karakter tanaman, yaitu vetiver sebagai pengikat tanah untuk jangka pendek, tanaman keras khas Jawa Barat yang memiliki nilai ekologis untuk pengembalian fungsi kawasan hutan dan buah-buahan yang memiliki nilai ekonomis," lanjut dia.

Baca juga: Selama 2 Hari Longsor Terjadi di 6 Kecamatan di Garut Selatan

Kemudian, BNPB juga berupaya mendorong tanaman jangka pendek, yakni porang dan kapulaga yang tak butuh waktu lama bisa dipanen masyarakat.

Agus memaparkan, ada tiga jenis karakter pohon untuk memulihkan ekosistem hulu.

Pertama, tanaman keras dan buah-buahan yang memiliki nilai ekonomis dan ekologis.
Beberapa pohon yang bisa ditanam antara lain, alpukat, cempedak, matoa, sukun, aren, rasamala, puspa, cempaka, mindi, ketapang, jabon putih, biola cantik, beringin, sempur, mahoni, gandaria, kayu putih, kenanga, kopo dan pohon endemik Jawa Barat lainnya.

Kedua, tanaman vetiver, sebagai sistem pengikat tanah untuk jangka pendek.

Vetiver sejenis sereh wangi yang akarnya kuat dan kencang serta mampu mencengkram tanah dan menahan longsor.

Ketiga, tanaman porang. Porang adalah sejenis umbi-umbian yang memiliki nilai ekonomis untuk masyarakat.

Baca juga: Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 30 Meter Longsor

Porang, antara lain digunakan sebagai bahan baku untuk mie shirataki.

Tanaman ini juga rendah karbohidrat dan gula, serta baik untuk menjaga kesehatan penderita diabetes dan orang-orang yang sedang melakukan diet.

Selain menyiapkan bibit siap tanam, BNPB juga melakukan pelatihan serta sosialisasi.
Unsur yang terlibat adalah BNPB, TNI, POLRI, BPBD, akademisi, kelompok pecinta alam, BUMN serta pihak swasta.

"Sementara itu, proses penanganan para korban dan pengungsi masih terus dilakukan oleh BNPB, Pemda Kabupaten Bogor, TNI, Polri, relawan, dan lainnya. BNPB juga telah menyiapkan helikopter untuk distribusi logistik untuk para korban," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Nasional
Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Nasional
Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Nasional
Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Nasional
KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

Nasional
Pengamat Heran 'Amicus Curiae' Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Pengamat Heran "Amicus Curiae" Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Nasional
Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Nasional
Marak 'Amicus Curiae', Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Marak "Amicus Curiae", Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Nasional
Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Nasional
Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Nasional
Pakar: 'Amicus Curiae' untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Pakar: "Amicus Curiae" untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Nasional
Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Nasional
Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com