Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Rutan KPK, hanya 36 dari 65 Tahanan yang Mencoblos

Kompas.com - 17/04/2019, 15:23 WIB
Dylan Aprialdo Rachman,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 012 Guntur Rumah Tahanan (Rutan) K-4 Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menutup pemungutan suara sekitar pukul 13.00 WIB.

Dari sekitar 65 tahanan KPK, hanya 36 orang yang menggunakan hak suaranya.

"Total tahanan yang menggunakan hak pilih 36 orang dari total 65 yang tercatat," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah dalam keterangan tertulis, Rabu (17/4/2019).

Febri mengatakan, sebanyak 10 tahanan dari rutan C-1 KPK menggunakan hak pilihnya. Sementara itu, dari 26 tahanan di Rutan Pomdam Jaya Guntur, ada 21 orang yang menggunakan hak pilih dalam Pemilu 2019.

Baca juga: Kata Idrus Marham Usai Mencoblos di Rutan KPK

Di Rutan K-4 ada 5 tahanan yang menggunakan hak pilih. Kelima tahanan itu adalah perempuan.

"Tahanan pria tidak ada yang menggunakan hak pilih, tercatat 22 orang," Kata Febri.

Sementara itu Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Guntur, Handoko Sumantri mengatakan, TPS 012 di Rutan K-4 Guntur bukan merupakan TPS mandiri, melainkan menyatu dengan TPS warga, yaitu TPS 12.

TPS 12 terletak di depan Posyandu Dahlia, Setiabudi, Jakarta.

Menurut dia, hasil pemungutan suara di Rutan K-4 KPK akan disatukan dengan TPS 12 yang berada di depan posyandu tersebut.

"Mereka akan melakukan penghitungan bersama dengan pemungutan suara yang berada di TPS 12. Ini (hasil pencoblosan di rutan KPK) akan kita bawa semuanya, dalam hal ini ke TPS 12 berbarengan," kata dia.

Baca juga: Tingkah Para Tahanan KPK Saat Nyoblos, dari Unjuk Borgol hingga Teriak Prabowo

Menurut dia, pembukaan TPS di Rutan K-4 KPK ini merupakan bentuk kerjasama KPU dan KPK untuk memfasilitasi tahanan menyalurkan hak pilihnya.

Beberapa tahanan KPK yang ikut mencoblos, seperti anggota DPR Bowo Sidik Pangarso, mantan Sekjen Golkar Idrus Marham, Bupati Mesuji Khamami, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Gresik Muafaq Wirahadi hingga Direktur Utama PT Wijaya Kusuma Emindo (WKE) Budi Suharto.

Kompas TV Putra dan menantu Capres nomor urut 01, Joko Widodo mencoblos di TPS 38 Manahan Solo. Gibran Rakabuming Raka mencoblos bersama istrinya, Selvi Ananda juga bersama adiknya Kaesang Pangarep. Lalu, apa kata Kaesang jika ayahnya tak terpilih sebagai Presiden? Simak pernyataan Kaesang di video ini. #pilpres2019 #kaesangpangarep #jokowi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Nasional
 Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Nasional
Gibran: Pelantikan Wapres 6 Bulan Lagi, Saya Ingin ‘Belanja’ Masalah Sebanyak-banyaknya

Gibran: Pelantikan Wapres 6 Bulan Lagi, Saya Ingin ‘Belanja’ Masalah Sebanyak-banyaknya

Nasional
Sambutan Meriah PKB untuk Prabowo

Sambutan Meriah PKB untuk Prabowo

Nasional
Berkelakar, Menkes: Enggak Pernah Lihat Pak Presiden Masuk RS, Berarti Menkesnya Berhasil

Berkelakar, Menkes: Enggak Pernah Lihat Pak Presiden Masuk RS, Berarti Menkesnya Berhasil

Nasional
Pidato Lengkap Prabowo Usai Ditetapkan Jadi Presiden RI Terpilih

Pidato Lengkap Prabowo Usai Ditetapkan Jadi Presiden RI Terpilih

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Apresiasi Prabowo yang Mau Rangkul Semua Pihak

Wapres Ma'ruf Amin Apresiasi Prabowo yang Mau Rangkul Semua Pihak

Nasional
Jokowi: Target Stunting 14 Persen Ambisius, Bukan Hal Mudah

Jokowi: Target Stunting 14 Persen Ambisius, Bukan Hal Mudah

Nasional
KPK Wanti-wanti soal Program Makan Siang Gratis Prabowo, Rosan Angkat Bicara

KPK Wanti-wanti soal Program Makan Siang Gratis Prabowo, Rosan Angkat Bicara

Nasional
KPU Tegaskan Undang Ganjar-Mahfud ke Penetapan Prabowo-Gibran, Kirim Surat Fisik dan Digital

KPU Tegaskan Undang Ganjar-Mahfud ke Penetapan Prabowo-Gibran, Kirim Surat Fisik dan Digital

Nasional
Sebut Sudah Bertemu Beberapa Tokoh, Gibran: Gong-nya Hari Ini Ketemu Wapres Ma’ruf Amin

Sebut Sudah Bertemu Beberapa Tokoh, Gibran: Gong-nya Hari Ini Ketemu Wapres Ma’ruf Amin

Nasional
Anggota Dewas Akui Dilaporkan Wakil Ketua KPK karena Koordinasi dengan PPATK

Anggota Dewas Akui Dilaporkan Wakil Ketua KPK karena Koordinasi dengan PPATK

Nasional
Prabowo: Pers Bagian Penting Demokrasi meski Kadang Meresahkan

Prabowo: Pers Bagian Penting Demokrasi meski Kadang Meresahkan

Nasional
Prabowo: Pertandingan Selesai, di Dalam atau Luar Pemerintahan Harus Rukun

Prabowo: Pertandingan Selesai, di Dalam atau Luar Pemerintahan Harus Rukun

Nasional
Gibran Dijadwalkan Bertemu Wapres Ma'ruf Amin Sore Ini

Gibran Dijadwalkan Bertemu Wapres Ma'ruf Amin Sore Ini

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com