Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Helikopter yang Ditumpangi Tim Jokowi Jatuh, Ditemukan Kardus Berisi Uang

Kompas.com - 29/03/2019, 14:24 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Warganet, terutama di media sosial, ramai membahas mengenai sebuah foto yang menampilkan helikopter jatuh, namun dinarasikan bahwa helikopter itu mengangkut uang yang akan digunakan untuk politik uang.

Sebuah foto yang tersebar menampilkan helikopter berwarna biru yang jatuh, lengkap dengan temuan boks berisi sejumlah uang pecahan Rp 100.000. Foto ini banyak beredar di media sosial Facebook pada Minggu (17/3/2019).

Dalam unggahan itu, disebutkan juga bahwa helikopter tersebut mengangkut anggota Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Namun, pernyataan dalam unggahan itu dibantah TKN Jokowi-Ma'ruf.

Narasi yang beredar:

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, foto ini diunggah oleh salah satu pengguna Facebook pada Minggu (17/3/2019).

Unggahan itu berisi empat foto dengan tampilan berbeda. Foto utama menampilkan kondisi helikopter berwarna biru yang jatuh. Terlihat juga bahwa beberapa warga tengah melakukan evakuasi helikopter.

Sementara, foto-foto lainnya menampilkan lembaran-lembaran uang kertas pecahan Rp 100.000 di dalam dus.

Tak hanya itu, pengunggah juga menuliskan caption atas adanya uang di dalam dus. Narasi yang digunakan seolah-olah uang itu diangkut oleh helikopter yang ditumpangi TKN Jokowi-Ma'ruf, dan akan digunakan untuk politik uang.

"Helikopter TKN 01 jatuh,, banyak duit di dus,, hayoooooo,,, ketahuannnnn,,,," tulis pengunggah di foto tersebut.

Hingga kini, unggahan tersebut telah direspons sebanyak lebih dari 1.700 kali dan telah dibagikan lebih dari 2.900 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

Penelusuran Kompas.com:

Kompas.com mencari tahu mengenai kebenaran dalam foto, apakah benar helikopter yang jatuh ini ditumpangi anggota TKN Jokowi Ma'ruf, juga adanya lembaran uang pecahan Rp 100.000 di dalam dus.

Namun, saat ditelusuri diketahui bahwa foto helikopter yang jatuh itu merupakan foto dari helikopter BO-105 PKEAH yang jatuh di Desa Jayaratu, Kecamatan Sariwangi, Tasikmalaya, Jawa Barat pada 16 Maret 2019.

Berikut foto helikopter yang jatuh tersebut:

Petugas dari Kantor SAR Jabar saat melakukan evakuasi helikopter jatuh di Tasikmalaya,Sabtu (16/3/2019)Dokumentasi Kantor SAR Jabar Petugas dari Kantor SAR Jabar saat melakukan evakuasi helikopter jatuh di Tasikmalaya,Sabtu (16/3/2019)

Jika disandingkan, maka akan terlihat bahwa angle pesawat jatuh dan retakan baling-baling memilliki kesamaan. Begitu juga dengan hutan bambu yang menjadi lokasi jatuhnya pesawat.

Namun, tidak terlihat foto orang yang menggunakan baju putih dengan logo 01 atau masyarakat yang berkerumun dalam foto helikopter jatuh di Tasikmalaya.

Ada kemungkinan bahwa foto di sebelah kanan merupakan editan.

Perbandingan foto jatuhnya pesawat di Tasikmalaya dengan foto yang diduga ada seorang TKN dalam pesawat itu.Facebook dan Dokumentasi Kantor SAR Jawa Barat Perbandingan foto jatuhnya pesawat di Tasikmalaya dengan foto yang diduga ada seorang TKN dalam pesawat itu.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com