Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puja-puji Soekarwo untuk Jokowi...

Kompas.com - 02/02/2019, 19:03 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Soekarwo memuji Presiden Joko Widodo dalam hal pelaksanaan program dana desa.

Saat Presiden menghadiri sosialisasi prioritas penggunaan dana desa 2019 yang dihadiri oleh 5.000 pendamping dana desa di Gedung DBL, Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/2/2019), Soekarwo diberikan kesempatan untuk menyampaikan pidato.

Kalimat pertama pidato Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur itu sudah berisi pujian kepada Jokowi.

"Presiden Republik Indonesia bersama-sama Ibu Negara sudah masuk ke lorong-lorong desa kita untuk membangun," kata Soekarwo.

Baca juga: 2 Faktor Ekonomi Ini Bisa Bikin Elektabilitas Jokowi Goyah

"Tepuk tangan semuanya," lanjut dia yang diikuti tepuk tangan riuh para pendamping desa yang berasal dari penjuru Jawa Timur.

Soekarwo kemudian bertanya kembali kepada pendamping desa. "Ada enggak desa yang tidak tersentuh? Ada enggak lorong-lorong penduduk yang tidak tersentuh? Tidak ada. Tepuk tangan lagi," ucapnya.

Bernada seperti doa, Soekarwo selanjutnya mengatakan, masyarakat di Indonesia, yang ada di desa khususnya, harus mengucapkan syukur kepada Allah karena telah memberikan hidayah ke Presiden, Ibu Negara hingga Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi yang telah membangun desa se-Indonesia.

"Mari angkat tangan kita, kita bersyukur kepada Allah," kata Soekarwo lagi.

Program dana desa di Jawa Timur sendiri, lanjut Soekarwo, memberikan dampak positif kepada peningkatan kualitas hidup masyarakat di desa.

Sejak 2015 hingga 2018, jumlah dana desa dari pemerintah pusat yang digelontorkan kepada 7.724 desa di Jawa Timur mencapai Rp 19,8 triliun. Dari jumlah itu, sebanyak 84,5 persen dialokasikan bagi pembangunan infrastruktur desa. Adapun, alokasi terbesar kedua, yakni 17,3 persen diberikan untuk pemberdayaan masyarakat.

"Jembatan desa sepanjang 234.171 meter, pasar desa kita bangun 1.542 uniy, embung desa 160 unit, irigasi sebanyak 6.603 unit, ada untuk 4.109 kegiatan PAUD dan pembangunan 1.650 Posyandu. Ini media tolong catat ya," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Nasional
Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Nasional
Soal Usulan 4 Menteri Dihadirkan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Kami 'Fine-fine' saja, tapi...

Soal Usulan 4 Menteri Dihadirkan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Kami "Fine-fine" saja, tapi...

Nasional
e-Katalog Disempurnakan LKPP, Menpan-RB Sebut Belanja Produk Dalam Negeri Jadi Indikator RB

e-Katalog Disempurnakan LKPP, Menpan-RB Sebut Belanja Produk Dalam Negeri Jadi Indikator RB

Nasional
Menteri PDI-P dan Nasdem Tak Hadiri Buka Puasa Bersama Jokowi, Menkominfo: Lagi Ada Tugas di Daerah

Menteri PDI-P dan Nasdem Tak Hadiri Buka Puasa Bersama Jokowi, Menkominfo: Lagi Ada Tugas di Daerah

Nasional
MK Buka Kans 4 Menteri Jokowi Dihadirkan dalam Sidang Sengketa Pilpres

MK Buka Kans 4 Menteri Jokowi Dihadirkan dalam Sidang Sengketa Pilpres

Nasional
Kubu Ganjar-Mahfud Minta MK Hadirkan Sri Mulyani dan Risma di Sidang Sengketa Pilpres

Kubu Ganjar-Mahfud Minta MK Hadirkan Sri Mulyani dan Risma di Sidang Sengketa Pilpres

Nasional
4 Jenderal Bagikan Takjil di Jalan, Polri: Wujud Mendekatkan Diri ke Masyarakat

4 Jenderal Bagikan Takjil di Jalan, Polri: Wujud Mendekatkan Diri ke Masyarakat

Nasional
Berkelakar, Gus Miftah: Saya Curiga Bahlil Jadi Menteri Bukan karena Prestasi, tetapi Lucu

Berkelakar, Gus Miftah: Saya Curiga Bahlil Jadi Menteri Bukan karena Prestasi, tetapi Lucu

Nasional
Dua Menteri PDI-P Tak Hadiri Bukber Bareng Jokowi, Azwar Anas Sebut Tak Terkait Politik

Dua Menteri PDI-P Tak Hadiri Bukber Bareng Jokowi, Azwar Anas Sebut Tak Terkait Politik

Nasional
Tak Cuma Demokrat, Airlangga Ungkap Banyak Kader Golkar Siap Tempati Posisi Menteri

Tak Cuma Demokrat, Airlangga Ungkap Banyak Kader Golkar Siap Tempati Posisi Menteri

Nasional
Menko Polhukam Pastikan Pengamanan Rangkaian Perayaan Paskah di Indonesia

Menko Polhukam Pastikan Pengamanan Rangkaian Perayaan Paskah di Indonesia

Nasional
Enam Menteri Jokowi, Ketua DPR, Ketua MPR, dan Kapolri Belum Lapor LHKPN

Enam Menteri Jokowi, Ketua DPR, Ketua MPR, dan Kapolri Belum Lapor LHKPN

Nasional
Soal Pengembalian Uang Rp 40 Juta ke KPK, Nasdem: Nanti Kami Cek

Soal Pengembalian Uang Rp 40 Juta ke KPK, Nasdem: Nanti Kami Cek

Nasional
Kubu Anies-Muhaimin Minta 4 Menteri Dihadirkan Dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Kubu Anies-Muhaimin Minta 4 Menteri Dihadirkan Dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com