Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menag: Perbedaan Apa Pun Mari Dilihat sebagai Rahmat

Kompas.com - 09/11/2018, 12:58 WIB
Devina Halim,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin meminta publik menyikapi perbedaan sebagai sebuah rahmat.

Hal itu disampaikannya dalam acara dialog bersama para tokoh ormas Islam, di Kantor Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam), Jakarta Pusat, Jumat (9/11/2018).

"Tekankan keragaman mari mengedepankan rahmat, karena itu esensi Islam. Rahmat sesuatu yang merupakan kebajikan, kebaikan, hal positif. Jadi, kemajemukan, perbedaan seperti apapun mari dilihat dari perspektif sebagai rahmat," ujar Lukman.

Lukman pun mengharapkan perspektif tersebut juga diterapkan dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

Baca juga: Menengok Keberagaman di Kampung Toleransi Liur

Pemilu diharapkan Lukman dilihat publik sebagai sebuah ajang para anak bangsa untuk memperbaiki bangsa menjadi lebih baik.

Oleh sebab itu, dengan menerapkan perspektif tersebut, segala macam perdebatan dan hal negatif lainnya akibat perbedaan dapat dihindari.

"Inilah cara pandang yang saya pikir lebih kita kedepankan sehingga perbedaan tidak menimbulkan gesekan-gesekan, yang menimbulkan hal-hal negatif, yang kemudian tidak hanya merusak silaturahim di antara kita, tapi juga mengganggu upaya pihak agar bangsa ini bisa meningkatkan kualitas rakyat," kata dia.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Menko Polhukam Wiranto. Tema yang diusung dalam dialog tersebut adalah "Dengan semangat ukhuwah Islamiyah, kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa".

Baca juga: 15 Tahun Sokola Institute, Merayakan Keberagaman Pendidikan

Wiranto menuturkan, acara tersebut bertujuan untuk mempererat kebersamaan demi menjaga stabilitas negara.

"Pagi ini kalau boleh kita kasih judul, ini namanya merajut kebersamaan, karena negara yang tidak stabil pasti tidak bisa membangun, kalau tidak bisa membangun masyarakatnya tidak bisa kita bahagiakan," tuturnya.

Beberapa ormas yang diundang terdiri dari, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Majelis Ulama Indonesia (MUI), Persatuan Islam (Persis), GNPF Ulama, dan Presidium Alumni 212.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Politeknik KP Sidoarjo Buka Pendaftaran, Kuota Masyarakat Umum 80 Persen

Politeknik KP Sidoarjo Buka Pendaftaran, Kuota Masyarakat Umum 80 Persen

Nasional
Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Nasional
JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin 'Merampok'

JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin "Merampok"

Nasional
Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Nasional
Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Nasional
Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Nasional
Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Nasional
BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

Nasional
Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Nasional
Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com