Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PKB Pastikan Tetap Bersama PDI Perjuangan di Pilkada Jatim

Kompas.com - 05/01/2018, 17:55 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar memastikan partainya akan tetap berkoalisi dengan PDI Perjuangan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur 2018.

Hal ini disampaikannya setelah mencuat kabar bahwa bakal cawagub yang merupakan kader PDI Perjuangan, Abdullah Azwar Anas, akan mundur dari pencalonan.

Azwar Anas berpasangan dengan bakal calon gubernur Jatim, Saifullah Yusuf (Gus Ipul).  

"Kemarin saya sudah bertemu Bu Mega. Komposisinya ya kebersamaan. Saya juga bertemu dengan para kiai," ujar pria yang kerap disapa Cak Imin itu, di Kantor DPP PKB, Jakarta, Jumat (5/1/2017).

Baca juga: Bantah PKB, PDI-P Pastikan Tak akan Ganti Azwar Anas dengan Risma

"Kebersamaan PDI-P dengan PKB bakal tetap. Akan terus konsolidasi bagaimana sampai hari ini tidak ada perubahan," lanjut Cak Imin.

PKB menyerahkan keputusan kepada PDI-P tentang siapa bakal cawagub akan mendampingi Gus Ipul.

"Belum (ada keputusan). Mungkin kalau sudah matang di PDI Perjuangan pasti kita akan ada pertemuan," kata Muhaimin.

Baca: Kata Khofifah soal Kabar Mundurnya Azwar Anas sebagai Cawagub Jatim

Sebelumnya, Wakil Sekjen PKB Maman Imanulhaq menyebutkan, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini bakal menggantikan posisi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas sebagai bakal calon wakil gubernur Jawa Timur.

Ia mengaku mendapat informasi tersebut dari Wakil Sekjen PDI-P Ahmad Basarah.  

Kompas TV Kabar miring kini menerpa pasangan bakal Calon Gubernur Syaifullah Yusuf-Azwar Anas. Belakangan Azwar Anas dikabarkan mundur dari pencalonan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

Nasional
PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

Nasional
Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Nasional
AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward” Pilkada di Depan Mata

AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward” Pilkada di Depan Mata

Nasional
Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Nasional
Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Nasional
Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Nasional
Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

Nasional
Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Nasional
Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Nasional
Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Nasional
Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Anies: Tanpa Melupakan Catatan di MK

Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Anies: Tanpa Melupakan Catatan di MK

Nasional
Jokowi Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran Jadi Presiden-Wapres Terpilih

Jokowi Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran Jadi Presiden-Wapres Terpilih

Nasional
Ajak Rekonsiliasi, AHY Minta Pihak yang Belum Puas Hasil Pilpres Tak Korbankan Rakyat

Ajak Rekonsiliasi, AHY Minta Pihak yang Belum Puas Hasil Pilpres Tak Korbankan Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com