Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Jokowi Bicara Perubahan Global kepada Calon Perwira TNI-Polri

Kompas.com - 24/07/2017, 19:18 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo merasa penting untuk menegaskan tentang perubahan global yang mulai terjadi kepada para calon perwira remaja TNI-Polri.

Ia ingin para calon pemimpin institusi Polri dan TNI itu mampu mengantisipasi efek negatif dari perubahan global tersebut.

"Tadi saya sampaikan bahwa lanskap politik global, ekonomi, ancaman pertahanan dan keamanan, pasti berubah. Oleh sebab itu harus diantisipasi dari sekarang," ujar Jokowi di Mabes TNI, Jakarta Timur, Senin (24/7/2017).

Salah satu perubahan yang harus diantisipasi para calon perwira remaja itu, adalah soal perubahan ancaman pertahanan dan keamanan.

"Misalnya apakah kita nanti masih memerlukan tank? Apakah mungkin nanti sudah memerlukan drone atau siber sekuriti lain yang diperlukan," lanjut dia.

Baca: Ini Pesan Jokowi kepada 728 Calon Perwira TNI dan Polri

Hal ini perlu ditekankan karena Indonesia merupakan negara dengan jumlah pulau paling banyak di dunia sekaligus terdiri dari beraneka ragam adat istiadat, budaya, suku hingga agama.

Oleh sebab itu, ancaman pertahanan dan keamanan sangat dinamis.

"Visi dalam menghadapi perubahan itu harus dimiliki perwira remaja dan karena memang perubahannya sudah sangat cepat sekali," ujar Jokowi.

Diberitakan, Presiden Jokowi memberikan pembekalan kepada 728 calon perwira remaja TNI dan Polri di Markas Besar TNI, Jakarta Timur, Senin siang.

Hadir dalam acara pembekalan itu, Kapolri Jenderal TNI Tito Karnavian, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo serta tiga kepala staf TNI matra darat, laut dan udara.

Kompas TV Ini Harapan Brigtar Ade, Lulusan Terbaik Akademi Kepolisian

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Nasional
Pakar: 'Amicus Curiae' untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Pakar: "Amicus Curiae" untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Nasional
Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Nasional
Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Nasional
Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Nasional
Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

Nasional
Kubu Prabowo Sebut 'Amicus Curiae' Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Kubu Prabowo Sebut "Amicus Curiae" Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Nasional
BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Nasional
Aktivis Barikade 98 Ajukan 'Amicus Curiae', Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Aktivis Barikade 98 Ajukan "Amicus Curiae", Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com