Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Unggah "Vlog" bareng Presiden Erdogan

Kompas.com - 07/07/2017, 19:30 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo membuat video blog (Vlog) bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Vlog tersebut diunggah ke akun YouTube Presiden Jokowi, Jumat (7/7/2017) petang.

Vlog tersebut awalnya menampilkan tibanya Jokowi dan rombongan di Istana Kepresidenan Turki. Jokowi langsung disambut hangat oleh Erdogan begitu turun dari mobilnya. Jokowi dan Erdogan lantas mengikuti upacara penyambutan.

Setelah itu, barulah Jokowi dan Erdogan yang tengah berada di beranda Istana Kepresidenan berbicara di depan kamera. Jokowi memegang sendiri kamera yang digunakan untuk merekam.

"Saat ini saya bersama Presiden Erdogan dan beliau ingin memberikan pesan kepada kita semuanya. Silakan, Presiden," ucap Jokowi.

Jokowi lalu mengarahkan kamera ke Erdogan. Erdogan lalu bicara mengenai hubungan harmonis Turki dan Indonesia.

"Kami orang Turki sangat mencintai warga Indonesia. Dan saya percaya bahwa solidaritas antara Turki Indonesia ke depannya akan menjadi teladan atau contoh bagi dunia," kata Erdogan.

Kedua kepala negara kembali bicara di depan kamera saat berada di dalam istana. Jokowi memuji Erdogan yang memiliki banyak pengagum di Indonesia. Ia juga bercerita mengenai kedekatannya dengan Erdogan.

"Kami memiliki hubungan yang sangat personal sehingga setiap masalah yang ada baik di Timur Tengah maupun dunia saya selalu telepon dengan Presiden Erdogan," ucap Jokowi.

Erdogan lalu membalas dengan memuji masyarakat Indonesia, khususnya para pemuda di Indonesia.

"Saya sangat mencintai pemuda Indonesia yang menyatu dengan rakyat. Persatuan, kebersamaan dan solidaritas masyarakat Indonesia juga merupakan persatuan kebersamaan dan solidaritas bagi masyarakat Turki," ucap Erdogan.

(Baca juga: "Live Instagram", Jokowi Sapa WNI di Turki)

Setelah itu video kembali menampilkan kegiatan Jokowi dan Erdogan saat memberikan pernyataan pers bersama.

Selain bertemu Erdogan, Jokowi juga menyempatkan diri bertemu warga negara Indonesia yang ada di Turki. Jokowi mengabadikan kegiatannya itu secara live dari akun Instagram-nya.

Video Jokowi dengan Erdogan bisa dilihat di bawah ini:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 19 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 19 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Megawati Serahkan ‘Amicus Curiae’  ke MK, Anies: Menggambarkan Situasi Amat Serius

Megawati Serahkan ‘Amicus Curiae’ ke MK, Anies: Menggambarkan Situasi Amat Serius

Nasional
Megawati Ajukan Amicus Curiae, Airlangga: Kita Tunggu Putusan MK

Megawati Ajukan Amicus Curiae, Airlangga: Kita Tunggu Putusan MK

Nasional
Bupati Sidoarjo Tersangka Dugaan Korupsi, Muhaimin: Kita Bersedih, Jadi Pembelajaran

Bupati Sidoarjo Tersangka Dugaan Korupsi, Muhaimin: Kita Bersedih, Jadi Pembelajaran

Nasional
Airlangga Sebut Koalisi Prabowo Akan Berdiskusi terkait PPP yang Siap Gabung

Airlangga Sebut Koalisi Prabowo Akan Berdiskusi terkait PPP yang Siap Gabung

Nasional
Dikunjungi Cak Imin, Anies Mengaku Bahas Proses di MK

Dikunjungi Cak Imin, Anies Mengaku Bahas Proses di MK

Nasional
AMPI Resmi Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Jadi Ketum Golkar Lagi

AMPI Resmi Deklarasi Dukung Airlangga Hartarto Jadi Ketum Golkar Lagi

Nasional
MK Ungkap Baru Kali Ini Banyak Pihak Ajukan Diri sebagai Amicus Curiae

MK Ungkap Baru Kali Ini Banyak Pihak Ajukan Diri sebagai Amicus Curiae

Nasional
Bappilu PPP Sudah Dibubarkan, Nasib Sandiaga Ditentukan lewat Muktamar

Bappilu PPP Sudah Dibubarkan, Nasib Sandiaga Ditentukan lewat Muktamar

Nasional
Yusril Anggap Barang Bukti Beras Prabowo-Gibran di Sidang MK Tak Buktikan Apa-apa

Yusril Anggap Barang Bukti Beras Prabowo-Gibran di Sidang MK Tak Buktikan Apa-apa

Nasional
Panglima TNI Tegaskan Operasi Teritorial Tetap Dilakukan di Papua

Panglima TNI Tegaskan Operasi Teritorial Tetap Dilakukan di Papua

Nasional
TNI Kembali Pakai Istilah OPM, Pengamat: Cenderung Pakai Pendekatan Operasi Militer dalam Mengatasinya

TNI Kembali Pakai Istilah OPM, Pengamat: Cenderung Pakai Pendekatan Operasi Militer dalam Mengatasinya

Nasional
Tim Hukum Ganjar-Mahfud Tetap Beri Angka Nol untuk Perolehan Suara Prabowo-Gibran

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Tetap Beri Angka Nol untuk Perolehan Suara Prabowo-Gibran

Nasional
Soal Bantuan Presiden, Kubu Ganjar-Mahfud: Kalau Itu Transparan, kenapa Tak Diumumkan dari Dulu?

Soal Bantuan Presiden, Kubu Ganjar-Mahfud: Kalau Itu Transparan, kenapa Tak Diumumkan dari Dulu?

Nasional
Minta MK Kabulkan Sengketa Hasil Pilpres, Kubu Anies: Kita Tidak Rela Pemimpin yang Terpilih Curang

Minta MK Kabulkan Sengketa Hasil Pilpres, Kubu Anies: Kita Tidak Rela Pemimpin yang Terpilih Curang

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com