Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Harap Piala Presiden Jadi Momentum Kebangkitan Sepak Bola RI

Kompas.com - 13/03/2017, 08:13 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo senang gelaran Piala Presiden 2017 bisa berjalan dengan sukses. Kompetisi ini menghasilkan Arema FC sebagai juara.

Dalam laga final itu, Arema FC meraih gelar juara setelah mengalahkan Borneo FC dengan skor 5-1.

Jokowi yang menonton langsung final Piala Presiden di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (13/4/2017), berharap kompetisi ini bisa membangkitkan sepak bola Indonesia.

"Kita harapkan ini menjadi salah satu momentum untuk bisa kita ambil, sebagai momentum kebangkitan sepak bola Indonesia," kata Jokowi usai menyerahkan piala kepada Arema FC.

Jokowi mengucapkan selamat kepada Arema FC yang telah berhasil meraih gelar juara. (Baca: Jokowi Ucapkan Selamat untuk Arema FC)

Presiden juga mengapresiasi Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi serta panitia penyelenggara Piala Presiden yang sudah menggelar kompetisi ini dengan baik.

"Semakin rapi, manajemen penyelenggaraannya saya lihat semakin terus disempurnakan dan itu yang kita inginkan," ucap Jokowi.

Jokowi berharap pelaksanaan Piala Presiden selanjutnya bisa lebih baik lagi.

"Sampai ketemu di Piala Presiden 2018," ucapnya.

Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2017, Maruarar Sirait, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut mensukseskan Piala Presiden 2017. Menurut dia, kinerja panitia sudah lebih profesional.

Maruarar sudah dua kali menjadi Ketua SC Piala Presiden. Dia merasakan perubahan yang signifikan dalam penyelenggaraan Piala Presiden.

"Saya lihat kinerja panitia sudah semakin profesional," kata Maruarar.

Politisi PDI-P ini juga mengapresiasi kehadiran Jokowi yang turut menonton laga final Piala Presiden dari awal hingga akhir pertandingan.

"Hal ini menunjukkan bahwa Pak Jokowi semakin bangga dengan sepak bola Tanah Air," ucapnya.

Maruarar berjanji pihaknya akan mencairkan semua uang hadiah Piala Presiden kepada pemenang dalam sepekan ke depan.

Panitia juga menggandeng PricewaterhouseCoopers (PwC) untuk mengaudit ajang Piala Presiden 2017 agar proses kerja panitia penyelenggara lebih transparan.

Kompas TV Induk olahraga sepak bola tanah air PSSI memperkenalkan staf kepelatihan timnas Indonesia yang dipimpin oleh arsitek asal Spanyol, Luis Milla. Bertempat di kantor PSSI, kawasan Kuningan, Kamis (9/2) sore, Milla didampingi oleh pelatih timnas U-16, Fahri Husaini, serta timnas U-19 Indra Sjafri. Selain itu, diperkenalkan juga staf lainnya mulai dari asisten pelatih Bima Sakti, tim dokter timnas, Syarif Alwi serta dua orang staf asal Spanyol, Eduardo Perez sebagai pelatih kiper dan Miguel Gandia sebagai pelatih fisik. Tim ini nantinya akan saling bersinergi menjalankan program pengembangan sepak bola dari junior hingga senior.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Nasional
PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

Nasional
Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Koarmada I Siapkan KRI Halasan untuk Tembak Rudal Exocet

Latihan Operasi Laut Gabungan 2024, Koarmada I Siapkan KRI Halasan untuk Tembak Rudal Exocet

Nasional
Yusril: Tak Ada Bukti Kuat Kubu Prabowo-Gibran Curang di Pilpres 2024

Yusril: Tak Ada Bukti Kuat Kubu Prabowo-Gibran Curang di Pilpres 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com