Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantunan Lagu "Tanah Papua" Kapolri dan Panglima TNI...

Kompas.com - 28/01/2017, 08:32 WIB
Nabilla Tashandra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian tampak begitu semangat saat disodori mikrofon.

Ia diminta ikut bernyanyi oleh seorang musisi asal Papua dalam acara Perayaan Natal dan Tahun Baru 2017 MPR, DPR, DPD RI di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (27/1/2017) malam.

Tito yang mengenakan kemeja merah tua terlihat lancar menyanyikan lagu "Tanah Papua" tanpa teks.

Wajahnya semringah. Seolah menunjukkan kerinduannya pada Tanah Papua.

Sebelum menjabat Kapolri dan Kapolda Metro Jaya, Tito pernah menjadi Kapolda Papua hampir selama dua tahun.

Tito tak hanya bernyanyi satu kali. Setelah diselingi Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dan sang penyanyi, Tito kembali "merebut" mikrofon.

Tito bahkan bernyanyi dengan menghadap para hadirin dan saling merangkul dengan sang penyanyi.

Ia begitu lepas seperti layaknya penyanyi utama yang mengisi acara.

Gatot sedikit lebih kaku. Meski awalnya bernyanyi sambil duduk, akhirnya ia ikut berdiri.

Tak hanya menyanyikan "Tanah Papua", keduanya sempat kembali menyumbangkan suara pada lagu "Symphoni yang Indah", yang malam itu dibawakan oleh penyanyi Lea Simanjuntak.

Beberapa pimpinan lembaga juga ikut menyumbangkan suara pada lagu berikutnya, namun hanya satu-dua kalimat.

Pemandangan ini menyorot perhatian dan memberi kesan tersendiri bagi hadirin..

Ketua Pelaksana Acara, Maruarar Sirait, misalnya. Dalam sambutan singkatnya, ia menyinggung soal pluralisme dan keinginan membangun gereja kecil di Kompleks Parlemen sebagai tanda bahwa legislatif peduli pada semua agama.

Ia juga mengundang tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta untuk hadir.

Hal itu, kata pria yang akrab disapa Ara, untuk menunjukkan bahwa persaingan ada. Namun persatuan ada di atas persaingan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Nasional
Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Nasional
KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

Nasional
Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Nasional
Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Nasional
Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Nasional
Pakar Hukum Dorong Percepatan 'Recovery Asset' dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Pakar Hukum Dorong Percepatan "Recovery Asset" dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Nasional
Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Nasional
Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Nasional
Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Nasional
TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

Nasional
Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Tersangka Kasus Korupsi Timah Diyakini Bisa Bertambah 2-3 Kali Lipat jika Diusut Lewat TPPU

Nasional
Pakar Hukum Duga Ada 'Orang Kuat' Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Pakar Hukum Duga Ada "Orang Kuat" Lindungi Kasus Korupsi Timah yang Jerat Harvey Moeis

Nasional
Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia 'The New Soekarno'

Gerindra: Prabowo Tidak Cuma Janji Kata-kata, Dia "The New Soekarno"

Nasional
TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com