Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TNI AL Akan Uji Coba Senjata Baru di Armada Jaya 2016

Kompas.com - 19/08/2016, 16:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Ade Supandi mengungkapkan, jajarannya akan menggelar uji coba sejumlah senjata baru di latihan puncak TNI AL, Armada Jaya 2016.

Senjata yang diuji coba adalah adalah peluru kendali antikapal permukaan C-705 dan torpedo yang diluncurkan dari kapal permukaan.

“Sebanyak 35 kapal perang akan dilibatkan, berikut 7.000 personel Korps Marinir TNI AL. Ini sesuai dengan doktrin Sistem Senjata Armada Terpadu yang terdiri dari empat unsur utama, yaitu kapal perang, Korps Marinir, pangkalan TNI AL, dan pesawat udara, didukung sistem logistik dan komando pengendalian,” kata Ade kepada pers, di Markas Komando Lintas Laut TNI AL, di Jakarta, Jumat.

Armada Jaya 2016 merupakan latihan puncak ke-34 yang dilaksanakan TNI AL selama ini.

Semua konsep dan doktrin pertempuran dengan berbagai skenarionya akan diuji untuk kemudian dievaluasi dan ditingkatkan.

Kali ini, Armada Jaya 2016 akan digelar di Laut Jawa sekitar Banongan, Jawa Timur, pada pekan kedua September nanti.

TNI AL memiliki beberapa peluru kendali yang berbeda-beda kelas dan peruntukannya.

Di antaranya adalah Exocet MM-38 Block I sampai Block III yang sejak dibeli sampai sekarang telah berkali-kali digelar di operasi dan medan penugasan.

Juga peluru kendali Yakhont buatan Rusia, yang bisa beroperasi hingga jarak sekitar 300 kilometer dari kapal perang yang menjadi basis peluncuran.

Sedangkan C-705 buatan China dirancang untuk ditembakkan dari landasan kapal perang kelas 1.000-4.000 ton dengan metode yang relatif baru karena selama ini sistem arsenal TNI AL mengacu pada sistem dan metode gelaran menurut Barat dan Timur.

Kompas TV TNI AL: Tembakan Peringatan Sesuai Prosedur
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tim Hukum Anies-Muhaimin Sampaikan 7 Fakta Kecurangan Pilpres di Dalam Dokumen Kesimpulan

Tim Hukum Anies-Muhaimin Sampaikan 7 Fakta Kecurangan Pilpres di Dalam Dokumen Kesimpulan

Nasional
Pasca-serangan Iran ke Israel, Kemenlu Terus Pantau WNI di Timur Tengah

Pasca-serangan Iran ke Israel, Kemenlu Terus Pantau WNI di Timur Tengah

Nasional
Temui Megawati, Ganjar Mengaku Sempat Ditanya karena Tak Hadir Open House di Teuku Umar

Temui Megawati, Ganjar Mengaku Sempat Ditanya karena Tak Hadir Open House di Teuku Umar

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Kritik Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK

Kubu Prabowo-Gibran Kritik Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK

Nasional
Soal Gibran Ingin Bertemu, Ganjar: Pintu Saya Tidak Pernah Tertutup

Soal Gibran Ingin Bertemu, Ganjar: Pintu Saya Tidak Pernah Tertutup

Nasional
Menlu Retno Telepon Wamenlu AS Pasca Serangan Iran ke Israel: Anda Punya Pengaruh Besar

Menlu Retno Telepon Wamenlu AS Pasca Serangan Iran ke Israel: Anda Punya Pengaruh Besar

Nasional
Bakal Hadiri Putusan Sengketa Pilpres, Ganjar Berharap MK Tak Buat 'April Mop'

Bakal Hadiri Putusan Sengketa Pilpres, Ganjar Berharap MK Tak Buat "April Mop"

Nasional
Serahkan Kesimpulan ke MK, Kubu Anies-Muhaimin Yakin Permohonan Dikabulkan

Serahkan Kesimpulan ke MK, Kubu Anies-Muhaimin Yakin Permohonan Dikabulkan

Nasional
Soal 'Amicus Curiae' Megawati, Ganjar: Momentum agar MK Tak Buat April Mop

Soal "Amicus Curiae" Megawati, Ganjar: Momentum agar MK Tak Buat April Mop

Nasional
Ke Teuku Umar, Ganjar Jelaskan Alasannya Baru Silaturahmi dengan Megawati

Ke Teuku Umar, Ganjar Jelaskan Alasannya Baru Silaturahmi dengan Megawati

Nasional
Ganjar Tak Persoalkan Kehadiran Mardiono di Acara Halalbihalal Golkar

Ganjar Tak Persoalkan Kehadiran Mardiono di Acara Halalbihalal Golkar

Nasional
KPK Akan Ladeni Argumen Eks Karutan yang Singgung Kemenangan Praperadilan Eddy Hiariej

KPK Akan Ladeni Argumen Eks Karutan yang Singgung Kemenangan Praperadilan Eddy Hiariej

Nasional
Menlu Retno Beri Penjelasan soal Tekanan agar Indonesia Normalisasi Hubungan dengan Israel

Menlu Retno Beri Penjelasan soal Tekanan agar Indonesia Normalisasi Hubungan dengan Israel

Nasional
'One Way', 'Contraflow', dan Ganjil Genap di Tol Trans-Jawa Sudah Ditiadakan

"One Way", "Contraflow", dan Ganjil Genap di Tol Trans-Jawa Sudah Ditiadakan

Nasional
Kakorlantas Minta Maaf jika Ada Antrean dan Keterlambatan Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Kakorlantas Minta Maaf jika Ada Antrean dan Keterlambatan Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com