Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Husni Kamil Manik Pernah Nyatakan Cukup Sekali Jadi Ketua KPU

Kompas.com - 07/07/2016, 23:02 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Viva Yoga Mauladi, tidak menyangka bahwa Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta, Kamis (7/7/2016) malam.

Viva mengatakan, pada pertemuan terakhirnya dengan Husni dalam acara buka puasa bersama di kediaman Menteri Tata Ruang dan Agraria Ferry Mursyidan Baldan beberapa waktu lalu, Husni mengatakan bahwa ia cukup sekali menjabat sebagai Ketua KPU.

Dalam pertemuan itu, Viva sempat menyemangati Husni agar tidak cepat-cepat pensiun dari KPU, akan tetapi Husni enggan mengiyakan.

"Saya bilang ke beliau, 'Ayo, Bang Husni, kita running lagi, semangat di KPU.' Dia selalu menolak, bilangnya mau istirahat, cukup sekali saja jadi Ketua. Tidak nyangka itu ucapan terakhirnya," ujar Viva kepada Tribunnews, Kamis malam.

Menurut Viva, Husni merupakan sosok yang dialogis, komunikatif, dan obyektif. Karena itu Viva mengaku merasa kehilangan sosok seperti Husni.

Husni meninggal dunia setelah dirawat di RSPP sejak Kamis pagi. Menurut Viva, Husni sempat mengeluh sesak napas dan ingin ke RS untuk kontrol.

Husni dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 21.00. Malam ini jenazahnya dibawa ke rumah duka di Pejaten, Jakarta Selatan, dan akan disemayamkan di Kantor KPU pada Jumat besok.

Husni bergabung dengan KPU pusat dan dilantik pada 12 April 2012. Sebelumnya, ia pernah menjadi anggota KPU Sumatera Barat selama dua periode sejak 2003.

(Baca Presiden Lantik Anggota KPU dan Bawaslu)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
'Checks and Balances' terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

"Checks and Balances" terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com