Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Ingatkan Kapolda Metro Jaya soal Premanisme di Ibu Kota

Kompas.com - 21/03/2016, 11:05 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Kepolisian RI Jenderal Badrodin Haiti resmi melantik Irjen Pol Moechgiyarto sebagai Kepala Polda Metro Jaya, Senin (21/3/2016).

Badrodin berpesan bahwa sebagai sentral pemerintahan di Indonesia, Jakarta memiliki beragam situasi yang cukup pelik untuk ditangani.

"Berbagai permasalahan sengketa perburuhan, premanisme, kemacetan, dan masalah lainnya akan mewarnai situasi ibu kota," ujar Badrodin dalam sambutannya di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin (21/3/2016).

Badrodin mengatakan, Jakarta merupakan pusat dari segala kegiatan sehingga masalah yang terjadi pun bermacam-macam.

Gangguan keamanan mulai dari pembegalan, demo anarkis, hingga isu terkait suku, agama, dan ras mewarnai permasalahan yang ditangani Polda Metro Jaya saat ini.

"Dengan tingkat kriminal tertinggi di Indonesia, harus memiliki strategi khusus dan lihat potensi gangguan kamtibnas," kata Badrodin.

Selain Moechgiyarto, Badrodin juga melantik Kapolda Jawa Barat Irjen Jodie Rooseto dan Kapolda Riau Brigjen Supriyanto.

Menurut Badrodin, mutasi sejumlah Kapolda hanya sebagai bagian dari penyegaran dan regenerasi.

Pasalnya, situasi keamanan dan ketertiban nasional di Indonesia semakin berat.

"Seperti terorisme, peredaran narkoba, dan tindak pidana lain yang menjadi tantangan serius," kata Badrodin.

Tantangan tersebut membuat Polri dituntut bersikap antisipatif dan proaktif. Salah satunya dengan adanya mutasi dalam rangka kaderisasi ini.

Kapolda yang baru dapat memetakan masalah di daerah masing-masing.

"Rencanakan langkah dan cara tindak yang tepat berdasarkan skala prioritas," kata Badrodin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan 'Amicus Curiae' seperti Megawati

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan "Amicus Curiae" seperti Megawati

Nasional
Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah 'Nyapres' Tidak Jadi Gubernur Jabar

Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah "Nyapres" Tidak Jadi Gubernur Jabar

Nasional
Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Nasional
Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Nasional
Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com