Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/12/2014, 07:01 WIB

SEMARANG, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan kerukunan beragama yang dijalin antarpemeluk agama merupakan investasi panjang yang harus dibangun untuk merawat keindonesiaan.

"Bagaimana bisa saling bersilaturahmi, saling berkunjung, saling menghormati. Ini merupakan investasi, social capital yang harus dibangun terus menerus," kata Ganjar di Semarang, Rabu (24/12/2014) malam.

Hal itu diucapkan Ganjar di sela pantauan perayaan Natal di Gereja Santa Perawan Maria Ratu Rosario Suci atau yang lebih akrab disebut Gereja Katedral Semarang, bersama jajaran terkait.

Menurut dia, kerukunan dalam kehidupan beragama yang sudah ditradisikan harus terus dilestarikan. Ini termasuk saat perayaan hari-hari raya agama, seperti Natal bagi umat Nasrani dan Idul Fitri bagi muslim.

"Saya saja, ketika merayakan Idul Fitri, saudara-saudara dari agama lain berdatangan. Betapa bahagianya saya karena mereka ikut menghormati dengan keceriaan dan ketulusan," katanya.

Ia mengatakan betapa indahnya jika ada penghormatan terhadap sesama meski berbeda agama, terutama dalam setiap perayaan hari raya agama sebagaimana terlihat pada perayaan Natal tahun ini.

"Kita tunjukkan keguyuban memang bisa terjadi. Insya Allah aman. Kemarin saya sudah rapat bersama Forkominda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah)," ujar politikus PDI Perjuangan itu.

Ganjar sangat menyayangkan jika sampai ada ancaman terhadap perayaan hari raya agama, seperti teror. Selain itu, dia mengajak seluruh pihak untuk menjaga kerukunan dan perdamaian antarsesama.

"Saya menyampaikan selamat Natal. Semoga mereka semua yang merayakan bisa bersuka cita dan khusyuk beribadah. Jangan sampai ada (ancaman) yang 'ngeri-ngeri'," katanya.

Pada kesempatan itu, Ganjar beserta jajaran terkait juga memantau perayaan Natal di sejumlah gereja di Semarang, antara lain Gereja Jemaat Kristen Indonesia Injil Kerajaan dan Gereja Blenduk.

Tampak turut dalam pantauan perayaan Natal itu, antara lain Sekretaris Daerah Jateng Sri Puryono, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, dan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bayu Purwiyono.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

900 Petugas Haji Ikut Bimtek, Beda Pola dengan Tahun Lalu

900 Petugas Haji Ikut Bimtek, Beda Pola dengan Tahun Lalu

Nasional
Proses Sengketa Pemilu Berlangsung Jelang Lebaran, Pegawai MK Disumpah Tak Boleh Terima Apa Pun

Proses Sengketa Pemilu Berlangsung Jelang Lebaran, Pegawai MK Disumpah Tak Boleh Terima Apa Pun

Nasional
Budi Arie Mengaku Belum Dengar Keinginan Jokowi Ingin Masuk Golkar

Budi Arie Mengaku Belum Dengar Keinginan Jokowi Ingin Masuk Golkar

Nasional
PKB Ingin Hasil Pemilu 2024 Diumumkan Malam Ini

PKB Ingin Hasil Pemilu 2024 Diumumkan Malam Ini

Nasional
Hasto Bilang Suara Ganjar-Mahfud Mestinya 33 Persen, Ketum Projo: Halusinasi

Hasto Bilang Suara Ganjar-Mahfud Mestinya 33 Persen, Ketum Projo: Halusinasi

Nasional
KPK Duga Pelaku Korupsi di PT PLN Rekayasa Anggaran dan Pemenang Lelang

KPK Duga Pelaku Korupsi di PT PLN Rekayasa Anggaran dan Pemenang Lelang

Nasional
Prabowo-Gibran Menang di Jawa Barat, Raih 16,8 Juta Suara

Prabowo-Gibran Menang di Jawa Barat, Raih 16,8 Juta Suara

Nasional
KPK Usut Perkara Baru di PLN Unit Sumatera Bagian Selatan Terkait PLTU Bukit Asam

KPK Usut Perkara Baru di PLN Unit Sumatera Bagian Selatan Terkait PLTU Bukit Asam

Nasional
Menko Polhukam Pastikan Data Aman meski Sirekap Terhubung Server Luar Negeri

Menko Polhukam Pastikan Data Aman meski Sirekap Terhubung Server Luar Negeri

Nasional
Soal Maksud Jokowi Panggil 2 Menteri PKB, Budi Arie: Kita Perlu Persatuan

Soal Maksud Jokowi Panggil 2 Menteri PKB, Budi Arie: Kita Perlu Persatuan

Nasional
MER-C Indonesia Kirim 11 Relawan Medis ke Gaza

MER-C Indonesia Kirim 11 Relawan Medis ke Gaza

Nasional
Projo Bilang Kaesang dan Erina Tak Maju Pilkada 2024

Projo Bilang Kaesang dan Erina Tak Maju Pilkada 2024

Nasional
Dapat Restu Jokowi, Sekretaris Pribadi Iriana Maju Pilwalkot Bogor 2024

Dapat Restu Jokowi, Sekretaris Pribadi Iriana Maju Pilwalkot Bogor 2024

Nasional
Rapat dengan DPR, Risma Dicecar soal Banjir Bansos Jelang Pencoblosan

Rapat dengan DPR, Risma Dicecar soal Banjir Bansos Jelang Pencoblosan

Nasional
Tiga Anak Mantan Presiden Raup Suara Besar di Pileg: Trah Soekarno, Soeharto, dan SBY

Tiga Anak Mantan Presiden Raup Suara Besar di Pileg: Trah Soekarno, Soeharto, dan SBY

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com