Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akbar Tandjung Pun Ikut "Promosi" Golkar

Kompas.com - 10/10/2013, 11:23 WIB
Sandro Gatra

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Menjelang Pemilu 2014, sejumlah ruas jalan di Ibu Kota dipenuhi dengan spanduk-spanduk berwajah politisi. Baru-baru ini, spanduk dengan wajah politisi senior Partai Golkar, Akbar Tandjung, terpasang di jalan-jalan di Jakarta. Setidaknya, spanduk terpasang di TB Simatupang, kawasan Senayan, dan Pancoran.

Pengamatan Kompas.com, spanduk tersebut didominasi warna kuning. Seperti spanduk yang dipasang calon anggota legislatif, calon kepala daerah, atau calon presiden, wajah Akbar mendominasi spanduk. Ukurannya cukup besar, sekitar 1,5 meter x 2,5 meter.

Selain lambang Golkar dan nomor urut peserta pemilu, serta sedikit pesan, tercantum pula nama lengkap Akbar dan jabatannya sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar. Ini tak jauh berbeda dengan spanduk kampanye yang selama ini bertebaran menjelang Pemilu 2014.

Melihat spanduk itu, lalu timbul tanda tanya, apa kepentingannya? Ini mengingat Akbar tak maju sebagai caleg dan tak pernah menyinggung soal keinginannya maju bertarung dalam Pemilihan Presiden 2014.

Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Nurul Arifin berpikir positif bahwa pemasangan spanduk tersebut untuk mempersatukan dan memberi semangat kepada keluarga besar Golkar menghadapi Pemilu 2014. Nurul mengaku tidak melihat ada keinginan Akbar untuk jabatan tertentu nantinya.

"Saya percaya bahwa perjuangan Pak Akbar selama ini ditujukan untuk kesatuan Partai Golkar dan mengajak yang lain untuk tetap menghormati seluruh keputusan partai," kata Nurul.

Dalam sebulan terakhir, Akbar termasuk yang vokal meminta Golkar bekerja keras untuk mendongkrak popularitas partai dan calon presiden yang telah dideklarasikan, Aburizal Bakrie alias Ical. Jika Ical tak mengalami kenaikan elektabilitas secara signifikan, ia meminta Golkar mengevaluasi pencapresan Ical.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
'Checks and Balances' terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

"Checks and Balances" terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com