Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota Komisi III Pilih Temui Istri Ruhut daripada Seleksi Calon Komisioner LPSK

Kompas.com - 26/09/2013, 15:22 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Jalannya uji kepatutan dan kelayakan calon komisioner Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) sempat terganggu dengan kehadiran istri pertama Ruhut Sitompul, Anna Rudhiantiana Legawati, Kamis (26/9/2013) siang. Anna mendatangi Sekretariat Komisi III bersama pengacaranya, Hotman Paris Hutapea.

Anggota Komisi III yang seharusnya menghadiri seleksi itu lebih banyak yang menyambut Anna. Pantauan Kompas.com, Wakil Ketua Komisi III Aziz Syamsuddin terlihat tak senang, dahinya mengerut, saat melihat tidak ada anggota Komisi III di ruangan.

"Ini mau fit and proper test LPSK," kata Aziz.

Kemudian, tak lama masuk anggota Komisi III dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan, Ahmad Kurdi. Aziz juga terlihat kesal melihat puluhan awak media yang penuh sesak di luar ruang Komisi III untuk mengambil gambar Anna dan anaknya, Christian Husein Sitompul (21).

Suasana riuh di luar pun terdengar hingga ke dalam ruangan. Akhirnya, petugas keamanan menutup pintu masuk Komisi III untuk mengurangi suara keramaian yang terdengar. Saat calon Komisioner LPSK Lestantya Ravisavitra Baskoro hadir, anggota komisi yang hadir hanya bertambah satu orang, yakni Aboebakar Al-Habsy dari Partai Keadilan Sejahtera.

Hingga 30 menit lamanya, tak lagi ada anggota Komisi III lain yang masuk ke ruangan. Mereka sebagian besar tengah mengikuti kegiatan lain, seperti rapat Fraksi Partai Demokrat yang dilakukan dalam waktu yang sama.

Selain itu, empat orang anggota Komisi III yang sebelumnya sudah ada di ruangan meninggalkan rapat sebelum seleksi dilakukan. Mereka adalah Ahmad Yani, Desmond J Mahesa, Sayed, dan Nasir Djamil yang lebih memilih menerima kedatangan Anna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Nasional
Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Nasional
Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Nasional
KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

Nasional
PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

Nasional
Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Nasional
AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

Nasional
Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Nasional
Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Nasional
Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Nasional
Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

Nasional
Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Nasional
Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Nasional
Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com