Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Kembali Duet dengan Slank, Kali Ini "Nonton Bioskop"

Kompas.com - 08/09/2013, 11:39 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Seusai membuka acara Jakarta Bersih di sekitaran Sarinah dan menyambut kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Bandara Halim Perdanakusuma dari lawatan luar negeri, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo melanjutkan kegiatannya di Sungai Krukut dan Pasar Blok G, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tiba sekitar pukul 10.00 WIB, Jokowi datang dengan mengenakan pakaian khas blusukan-nya, kemeja putih dan celana panjang hitam.

Ditemani lima personel grup band Slank yang mengenakan seragam dinas kebersihan, Jokowi meninjau kegiatan bersih-bersih di Sungai Krukut. Setelah itu, dengan berjalan kaki dan kembali ditemani personel Slank yang datang dengan formasi lengkap, yaitu, Bimbim, Kaka, Ridho, Abdee, dan Ivan, Jokowi menuju Pasar Blok G, Tanah Abang.

Di sepanjang jalan menuju Blok G, Jokowi dikerumuni warga, baik orang dewasa maupun anak-anak. Sesampainya di Pasar Blok G, Jokowi kembali dikerumuni warga, terutama pedagang. Jokowi sempat akan naik ke lantai atas, tetapi tidak jadi karena keadaan yang padat. Keadaan sempat sedikit kacau karena banyak warga yang ingin mendekat, baik sekadar ingin bersalaman maupun mengambil gambar pria yang sedang hangat dibicarakan sebagai calon presiden pada tahun 2014 ini.

Setelah itu, Jokowi mampir ke sebuah panggung hiburan kecil yang menampilkan musik keroncong. Di sana, kembali ditemani personel Slank, Jokowi didaulat untuk menyanyikan lagu "Nonton Bioskop" yang dipopulerkan oleh Benyamin Sueb.

Mantan Wali Kota Solo itu berduet dengan Bimbim dan Abdee. Setelah itu, Jokowi pun pergi dan menurut informasi langsung menuju ke arena Rapat Kerja Nasional PDI Perjuangan di Eco Park, Ancol, Jakarta Utara. Sementara sekitar pukul 11.00 WIB, kegiatan bersih-bersih yang telah dimulai sejak pukul 07.00 WIB telah usai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Soal Sengketa Pilpres, Pengamat Nilai MK Tak Bisa Hanya Diskualifikasi Gibran

Nasional
Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Profil Marsda Arif Widianto, Pati AU yang Kini Jabat Dansesko TNI

Nasional
Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Sudirman Said Sebut Pertemuan JK dan Megawati Kemungkinan Terjadi Setelah Putusan MK

Nasional
Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Kaesang Ingin Pileg 2029 Proporsional Tertutup: Pilih Partai, Bukan Caleg

Nasional
KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

KSAU Temui KSAL, Bahas Peningkatan Interoperabilitas dan Penyamaan Prosedur Komunikasi KRI-Pesud

Nasional
Pengamat Heran 'Amicus Curiae' Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Pengamat Heran "Amicus Curiae" Megawati Dianggap Konflik Kepentingan, Singgung Kasus Anwar Usman

Nasional
Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Sudirman Said Berharap Anies dan Prabowo Bisa Bertemu

Nasional
Marak 'Amicus Curiae', Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Marak "Amicus Curiae", Pakar: Jadi Pertimbangan Hakim MK untuk Gali Rasa Keadilan dalam Masyarakat

Nasional
Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Menpan-RB Setujui 40.839 Formasi CASN Kemensos demi Kuatkan Layanan Sosial Nasional

Nasional
Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Prabowo Disebut Sudah Minta AHY Berikan Nama Kader Demokrat untuk Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Pangkoarmada I Akan Buat Kajian agar Kapal Patroli yang Dibeli dari Italia Ditempatkan di Wilayahnya

Nasional
Pakar: 'Amicus Curiae' untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Pakar: "Amicus Curiae" untuk Sengketa Pilpres Fenomena Baru

Nasional
Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Densus 88 Polri Kembali Tangkap 1 Teroris Jaringan JI di Sulteng, Totalnya Jadi 8

Nasional
Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Yusril Tertawa Ceritakan Saksi Ganjar-Mahfud Bawa Beras 5 Kg untuk Buktikan Politisasi Bansos

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Karangan Bunga Bernada Sindiran Muncul di MK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com