Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah Ditahan KPK, Emir Masih Berstatus Ketua Komisi XI DPR

Kompas.com - 19/08/2013, 12:22 WIB
Icha Rastika

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Meski berada dalam tahanan, tersangka kasus dugaan suap pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Tarahan Emir Moeis ternyata masih berstatus sebagai Ketua Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat. Emir masih memiliki suara dalam pengambilan suatu keputusan di komisi.

"Secara resmi masih formal ketua Komisi XI dan tidak bisa kita tolak itu karena belum dicabut mandatnya," kata Wakil Ketua Komisi XI DPR, Harry Azhar Aziz di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Senin (19/8/2013) saat mendaftarkan diri sebagai penjenguk Emir yang ditahan di Rumah Tahanan Guntur, Jakarta Selatan.

Oleh karena itulah, Harry menjenguk Ermir untuk membahas masalah rapat internal di Komisi X yang akan datang. Menurut Harry, belum ada usulan dari fraksi PDI-Perjuangan kepada ketua DPR untuk mengganti Emir dengan orang lain.

"Karena jatah Ketua Komisi XI itu untuk Fraksi PDI-Perjuangan," kata Harry yang berasal dari Fraksi Partai Golkar ini.

Hingga kini, menurut Harry, keputusan di komisi XI tetap diambil dengan mempertimbangkan pendapat Emir.

"Tetap saja keputusan komisi tetap kolektif kolegial, dengan suara terbanyak. Beliau tetap memiliki satu suara dalam pengambilan keputusan kalau terjadi perdebatan," ujarnya.

KPK menahan Emir di Rutan Guntur sejak 11 Juli 2013. Emir ditahan seusai diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan suap PLTU Tarahan selama kurang lebih lima. Politikus PDI-Perjuangan itu sebagai tersangka dalam kapasitasnya sebagai anggota DPR 1999-2004 dan 2004-2009. Emir diduga menerima 300.000 dollar AS dari PT Alstom Indonesia yang meruapakan perusahaan pemenang tender PLTU Tarahan. KPK menjerat Emir dengan Pasal 5 Ayat 2, Pasal 12 Huruf a atau b, Pasal 11, dan atau Pasal 12 B Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 8 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
UU KIA Disahkan, Ini Ketentuan Gaji Ibu Cuti 6 Bulan

UU KIA Disahkan, Ini Ketentuan Gaji Ibu Cuti 6 Bulan

Nasional
Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, PKB: Ya Bagus, Ketum PSI...

Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, PKB: Ya Bagus, Ketum PSI...

Nasional
Anggota Komisi V Yakin Basuki Bisa Gantikan Kinerja Kepala OIKN

Anggota Komisi V Yakin Basuki Bisa Gantikan Kinerja Kepala OIKN

Nasional
Ahli: Jalan Layang MBZ Belum Bisa Disebut Tol

Ahli: Jalan Layang MBZ Belum Bisa Disebut Tol

Nasional
KPK Benarkan 3 Saksi Harun Masiku Masih Satu Keluarga

KPK Benarkan 3 Saksi Harun Masiku Masih Satu Keluarga

Nasional
Usut Korupsi 109 Ton Emas, Kejagung: Emas yang Beredar Tetap Bisa Dijual di Antam

Usut Korupsi 109 Ton Emas, Kejagung: Emas yang Beredar Tetap Bisa Dijual di Antam

Nasional
Ahli Sebut Jalan Tol MBZ Seharusnya Datar, Bukan Bergelombang

Ahli Sebut Jalan Tol MBZ Seharusnya Datar, Bukan Bergelombang

Nasional
Pergantian Kepala Otorita IKN Dipertanyakan Puan, Dibela Anggota Komisi V DPR

Pergantian Kepala Otorita IKN Dipertanyakan Puan, Dibela Anggota Komisi V DPR

Nasional
KPK Geledah 7 Lokasi Terkait Kasus PT PGN, Amankan Dokumen Transaksi Gas

KPK Geledah 7 Lokasi Terkait Kasus PT PGN, Amankan Dokumen Transaksi Gas

Nasional
DPR Sahkan UU Kesejahteraan Ibu dan Anak, Ini 6 Poin Pentingnya

DPR Sahkan UU Kesejahteraan Ibu dan Anak, Ini 6 Poin Pentingnya

Nasional
Komentari Kebijakan Pemerintah Beri Konsesi Tambang untuk Ormas, Eks Menag Bilang Harus Berbasis 4 Nilai

Komentari Kebijakan Pemerintah Beri Konsesi Tambang untuk Ormas, Eks Menag Bilang Harus Berbasis 4 Nilai

Nasional
WNI Tanpa Visa Haji Ditangkap di Arab Saudi, Menag: Terbukti Sekarang Jadi Masalah

WNI Tanpa Visa Haji Ditangkap di Arab Saudi, Menag: Terbukti Sekarang Jadi Masalah

Nasional
Spesifikasi Beton Turun, Kekuatan Tol MBZ Disebut Hanya Tahan 75 Tahun

Spesifikasi Beton Turun, Kekuatan Tol MBZ Disebut Hanya Tahan 75 Tahun

Nasional
Beri Catatan untuk APBN 2025, Said Abdullah Ingin Masalah Hilirisasi dan Kemandirian Pangan Jadi Fokus Utama

Beri Catatan untuk APBN 2025, Said Abdullah Ingin Masalah Hilirisasi dan Kemandirian Pangan Jadi Fokus Utama

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com