Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paripurna Nikah Siri Aceng Dikepung Pendemo

Kompas.com - 21/12/2012, 15:26 WIB
Kontributor Ciamis, Irwan Nugraha

Penulis

GARUT, KOMPAS.com - Ratusan pendemo dari berbagai elemen masyarakat Garut mendatangi lagi komplek perkantoran DPRD Garut, Jumat (21/12/2012) siang. Mereka menuntut dewan untuk segera memutuskan hasil paripurna terkait nikah siri.

Berbeda saat pelaksanaan paripurna pertama pada Rabu lalu (19/12/2012), petugas dari Polres Garut dan Polda Jabar menjaga ketat sekitar perkantoran. Bahkan Jalan Patriot, Garut, tepat depan gedung dewan disterilkan. Tujuannya menghindari kericuhan jalannya persidangan seperti yang terjadi Rabu lalu.

Pantauan Kompas.com, gedung dewan dikepung pendemo. Polisi terpaksa memasang kawat berduri dan pengamanan ketat di sekeliling komplek perkantoran. "Kami datang ke sini ingin segera mengetahui Bupati Garut Aceng HM Fikri untuk segera dipecat," teriak salah seorang orator dari kaum perempuan saat demo berlangsung.

Diberitakan sebelumnya, DPRD Garut akan melaksanakan paripurna susulan hari ini, sekaligus memberikan keputusan dewan terkait skandal nikah siri Bupati Garut Aceng HM Fikri, setelah pansus memutuskan Aceng melanggar etika dan Undang-Undang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com