Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Israel Pasang Rudal Pencegat Canggih

Kompas.com - 09/08/2012, 21:40 WIB
Simon Saragih

Penulis

JERUSALEM, KOMPAS.com — Israel telah memasang alat pencegat rudal yang sudah dimodernisasi bernama Block 4. Dengan alat ini, pihak Israel bisa mencegat setiap rudal yang ditembakkan ke arah negaranya. Alat ini disinkronkan dengan sistem pertahanan milik AS yang sudah ada di Timur Tengah.

"Block 4 sudah dipasang," kata seorang pakar keamanan Israel, di Jerusalem, Kamis (9/8/2012).

"Jika rudal Iran misalnya ditembakkan ke Israel, maka alat itu bisa mengidentifikasinya lengkap dengan penggunaan instrumen satelit dan juga dengan bantuan radar AS yang sudah dipasang di Timur Tengah," kata Yair Ramati, Direktur Organisasi Pertahanan Rudal Israel.

"Sinkronisasi sistem ini akan memungkinkan pelacakan rudal secara lebih baik dan kemudian diikuti dengan tindakan mencegat rudal yang diarahkan ke teritori kami," tambah Ramati.

Melengkapi Block 4, Israel juga sudah mempersiapkan Arrow 2, salah satu sistem rudal anti-balistik paling modern, yang sudah mulai dikembangkan pada pertengahan 1990-an.

"Dengan 4, Arrow 2 merespons lebih efektif setiap ancaman yang datang seperti rudal Scud milik Suriah atau rudal Shihab milik Iran," kata Ramati.

Pembuatan sistem Arrow dimulai tahun 1988 setelah Israel mendapatkan serangan 39 rudal Scud dari Irak semasa Perang Teluk I. Pengembangan sistem ini setengah dibiayai AS. (AFP)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com