Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alex : Saya Tidak Mudah Memutasi

Kompas.com - 11/07/2012, 11:48 WIB
Ambrosius Harto Manumoyoso

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Alex Noerdin menyatakan tidak akan mudah memutasi pejabat jika terpilih.

"Saya bukan tipe seperti itu yang menghabisi pejabat dari rezim lama," kata Alex di kediaman calon Wakil Gubernur DKI Nono Sampono di Perumahan Tanjung Mas Raya, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (11/7/2012).

Alex-Nono berpasangan sebagai peserta Pemilu DKI Jakarta. Mereka diusung Partai Golkar. Dalam pilkada ini, Alex-Nono mendapat nomor urut 6 dari enam pasangan calon peserta. Alex yang masih menjabat Gubernur Sumatera Selatan tidak mencoblos sebab bukan warga DKI Jakarta.

Jika terpilih sebagai gubernur, kata Alex, dia tidak akan langsung memutasi pejabat di Pemprov DKI Jakarta. "Yang bagus tentu dipertahankan. Yang curang, lihat saja, saya habisi," katanya.

Alex juga mengatakan, jika terpilih tidak perlu menyusun program kerja 100 hari atau 1.000 hari."Yang bisa diselesaikan satu hari ya satu hari," katanya seusai menemani Nono mencoblos di TPS 2 Perumahan Tanjung Mas Raya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com