Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Siap Amankan 3.500 Tamu Ibas-Aliya

Kompas.com - 25/11/2011, 23:52 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Polda Metro Jaya siap mengerahkan aparat untuk mengamankan resepsi pernikahan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dan Siti Rubi Aliya Rajasa (Aliya) di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/11/2011) besok.

Kasat Patroli Pengawalan (Patwal) Dirlantas Polda Metro Jaya AKBP Aloysius Supriyadi kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (25/11/2011), mengatakan, sebanyak 3.500 undangan diperkirakan akan menghadiri acara ini.

"Pengawalan dan pengamanan tidak seberat akad nikah di Cipanas," terang AKBP Aloysius Supriyadi. Ia menjelaskan, saat akad nikah, para undangan terdiri atas tamu negara, diplomat negara-negara sahabat, pejabat, dan tokoh negara. Karena itu, pengawalan dan pengamanan diperketat.

Untuk acara besok, tamu-tamu yang telah diundang ke Istana Cipanas tidak diundang lagi. Maka dari itu, menurut Kasat Patwal, pengawalan akan difokuskan pada dua rombongan utama. "Rombongan dari Cikeas dan dari Fatmawati masing-masing dikawal dua motor dan satu mobil Patwal ditambah Paspampres," lanjut Supriyadi.

Pintu 7 di depan TVRI, Jalan Gerbang Pemuda, akan menjadi gerbang utama bagi para tamu. Pintu 8 di seberang Hotel Mulia juga disiapkan sebagai gerbang masuk tamu undangan. Sementara itu, Pintu 1 di dekat Plaza Senayan dan Pintu 5 di sisi Hotel Sultan akan menjadi gerbang cadangan.

"Para tamu dibagi atas kategori, yaitu Kategori A, B, C, dan D," lanjut Supriyadi.

Ia tidak mengungkapkan jumlah personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan ini. Namun, Supriyadi memastikan jumlah aparat polisi akan disesuaikan dengan kebutuhan. "Jumlahnya fleksibel, bisa ditambah dan dikurangi sesuai kebutuhan di lapangan," pungkas Supriyadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

    Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

    Nasional
    Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

    Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

    Nasional
    Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

    Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

    Nasional
    AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

    AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

    Nasional
    Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

    Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

    Nasional
    Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

    Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

    Nasional
    PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

    PKS Jajaki Komunikasi dengan Prabowo

    Nasional
    Dewas Harap Wakil Ketua KPK Laporkan Albertina Ho Bukan karena Sedang Tersangkut Kasus Etik

    Dewas Harap Wakil Ketua KPK Laporkan Albertina Ho Bukan karena Sedang Tersangkut Kasus Etik

    Nasional
    Wapres Ma'ruf Amin Tak Titip Program Tertentu untuk Dilanjutkan Gibran

    Wapres Ma'ruf Amin Tak Titip Program Tertentu untuk Dilanjutkan Gibran

    Nasional
    Gibran Minta Petuah Saat Sowan ke Wapres Ma'fuf Amin

    Gibran Minta Petuah Saat Sowan ke Wapres Ma'fuf Amin

    Nasional
    Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, TKN: Daripada Capek-capek PTUN

    Tantang PDI-P Tarik Semua Menteri Usai Sebut Jokowi Bukan Kader Lagi, TKN: Daripada Capek-capek PTUN

    Nasional
    Relaksasi HET Beras Premium Diperpanjang hingga 31 Mei 2024

    Relaksasi HET Beras Premium Diperpanjang hingga 31 Mei 2024

    Nasional
    Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

    Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

    Nasional
    Dewas Ungkap Klarifikasi Albertina Ho yang Dilaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

    Dewas Ungkap Klarifikasi Albertina Ho yang Dilaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

    Nasional
    Nasdem-PKS Jajaki Kerja Sama di Pilkada DKI, Termasuk Opsi Usung Anies

    Nasdem-PKS Jajaki Kerja Sama di Pilkada DKI, Termasuk Opsi Usung Anies

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com