Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Jemaat Mulai Padati Katedral

Kompas.com - 24/12/2010, 16:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ribuan umat Katolik mulai berdatangan ke Gereja Katedral, Jakarta Pusat, untuk mengikuti Misa Malam Natal pertama, Jumat (24/12/2010) sore. Misa pertama akan dilangsungkan pukul 17.00.

Kendati demikian, jemaat mulai berdatangan sejak pukul 15.00 dan semakin padat pada pukul 16.00. Seorang jemaat, Lucia, mengaku, datang lebih awal agar mendapat tempat di dalam gereja.

"Tahun kemarin, saya datang mendekati waktu misa, dapat duduknya di luar. Tahun ini ingin lebih khidmat dengan beribadah di dalam gereja," kata Lucia, sesaat tiba di Gereja Katedral bersama keluarganya.

Pantauan Kompas.com, untuk tindakan pengamanan setiap jemaat yang akan memasuki area gereja juga diperiksa termasuk barang-barang bawaannya. Pemeriksaan oleh petugas keamanan gereja itu menggunakan metal detector.

Sementara itu, ratusan polisi juga telah disebar di sejumlah titik di sekitar Gereja Katedral. Arus lalu lintas di depan Gereja Katedral tampak mulai padat. Para polisi membantu jemaat yang akan menyeberang menuju gereja setelah memarkir kendaraannya di halaman parkir Masjid Istiqlal.

Diperkirakan, sekitar 3000 jemaat akan mengikuti Misa Malam Natal. Namun, pada misa pertama ini, jemaat sudah memenuhi seluruh area dan tenda-tenda yang berisi tempat duduk. Adapun misa kedua akan diadakan pada pukul 19.00 dan misa terakhir pukul 22.00 WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com