Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hutan Lindung di Tanggamus Jadi Tambang Emas

Kompas.com - 29/03/2010, 19:18 WIB

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS.com - Wilayah seluas 40,05 hektar di Kotaagung Utara, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, yang masuk dalam kawasan hutan lindung segera dieksploitasi menjadi tambang emas.

Meskipun muncul kekhawatiran, aktivitas pertambangan ini akan merusak ekosistem di kawasan lindung ini, Kepala Dinas Kehutanan provinsi Lampung Hanan Razak menepisnya.

"Penambangannya dilakukan underground (bawah tanah)," ujarnya, Senin (29/3/2010). Saat ini, prosesnya masih di dalam tahap ekplorasi. Dalam waktu dekat, akan segara dilakukan eksploitasi yang dilakukan PT Natarang Mining.

Menurut dia, proses perizinan pinjam pakai di kawasan yang masuk areal Register 39 ini akan segera diterbitkan Menteri Kehutanan. Sesuai ketentuan, mereka diharuskan menyiapkan lahan pengganti dengan luas dua kali lipat. "Ini sudah dilakukan dengan membeli lahan masyarakat. Kami minta ini dihutankan lagi," ujarnya kemudian.

Menurut dia, proses ekpslorasi telah melewati tahapan studi terlebih dahulu yang melibatkan lembaga macam LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia). Pengolahan bijih emas ini kemungkinan menggunakan proses kimia dengan bantuan arsen (As).

Secara terpisah, Tulus Purnomo, anggota Komisi II DPRD Provinsi Lampung, mengatakan, pihaknya akan melakukan upaya pengawasan terhadap aktivitas pertambangan di hutan lindung ini. Ia khawatir, aktivitas pertambangan bakal meluas dan mengu rangi areal hutan lindung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com