Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Warakas Terkejut Gayus Punya Rekening Miliaran

Kompas.com - 25/03/2010, 14:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagian besar warga Warakas, Papanggo, Jakarta Utara, mengaku tercengang dengan kesuksesan Gayus Halomoan Tambunan (30). Gayus yang disebut-sebut ikut bermain dalam dugaan makelar kasus di institusi Polri ini diketahui memiliki rumah mewah senilai Rp 1 miliar lebih di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Gayus adalah pegawai golongan IIIA di Direktorat Jenderal Pajak, menghabiskan masa kecilnya di rumah orang tuanya di Jalan Warakas 1 Gang 23 RT 011/08 Nomer 4, Papanggo, Jakarta Utara. Rumah orang tua Gayus ini terbilang memprihatinkan dengan kondisinya yang reot dan kumuh.

Amir Suhadi, Ketua RT setempat di Warakas mengaku ia dan warga lainnya terkejut dengan sejumlah pemberitaan di televisi yang mengatakan Gayus memiliki rekening senilai Rp 25 miliar dan rumah mewah di Kelapa Gading. "Ya kami kaget sekali, tercengang, bisa ya sesukses itu. Apalagi rumahnya itu di Kelapa Gading, itu kan ya sangat elit," kata Amir kepada Kompas.com, Kamis (25/3/2010).

Amir mengaku tidak banyak tahu soal perjalanan karir Gayus semenjak menikah sekitar tahun 2004 lalu. Saat itu, ujarnya, ia hanya tahu Gayus menikah dengan seorang wanita yang ia duga berasal dari keluarga berada. "Saya datang waktu pernikahannya di Masjid Kelapa Gading. Kayaknya istrinya dari keluarga berada," kata dia.

Mengenai kesuksesan Gayus ini, Amir pun mengaku tidak banyak tahu. Selain tidak lagi tinggal di Warakas sejak menikah, rumah Gayus di Warakas juga kosong ditinggal penghuninya sejak ayah Gayus menikah lagi. "Ayahnya cuma pulang sesekali saja. Sekitar dua atau tiga bulan sekali, cuma ngecek rumahnya saja," terangnya.

Meski kesuksesan Gayus ini terbilang mencengangkan, toh Amir dan warga lainnya tak mau ambil pusing. Ia mengatakan secara logika memang sulit diterima akal sehat Gayus bisa memiliki rekening miliaran dan rumah mewah. "Kalau bicara logika kan PNS itu paling banter berapa sih. Tapi ya mungkin saja ada usaha lainnya kan bisa saja ya," terangnya.

Sosok Gayus muda, kata Amir, juga dikenalnya sebagai pemuda yang biasa-biasa saja. Selain kecerdasannya dalam bersekolah sehingga bisa meniti karir di Ditjen pajak, Gayus dikenal sebagai pemuda yang tidak banyak tingkah. "Dulu saya tahunya dia senang main bola. Sisanya dia lebih banyak urusan sekolah dan kuliah begitu," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com