Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Mewah Gayus Seharga Rp 1 Miliar Lebih

Kompas.com - 25/03/2010, 11:48 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Selain pernah tinggal di rumah orangtuanya di kawasan Warakas, Papanggo, Jakarta Utara, Gayus Halomoan Tambunan (30) ternyata juga memiliki sebuah rumah mewah di kawasan perumahan elite Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Tak tanggung-tanggung, rumah milik pegawai Direktorat Jenderal Pajak yang diduga terlibat makelar kasus di Mabes Polri ini ditaksir memiliki nilai hingga Rp 1 miliar lebih.

"Rumah-rumah di sini paling minim harganya Rp 1 miliar. Tapi, kalau rumah Pak Gayus, saya tidak tahu persis," kata salah satu sumber dari pihak pengembang kepada Kompas.com.

Rumah mewah Gayus ini terletak di Real Estate Gading Park View, Blok ZE 6 No 1, Kelapa Gading. Selain ukurannya yang besar dan berlantai dua, rumah Gayus ini juga memiliki berbagai fasilitas umum yang lengkap, sebagaimana permukiman mewah umumnya.

Sebanding dengan harganya yang senilai lebih dari Rp 1 miliar, di sekitar rumah Gayus terdapat sejumlah fasilitas, seperti taman bermain anak, taman air, kolam renang besar, lapangan tenis, dan lapangan basket. Rumah Gayus ini terletak di pojok ujung jalan dan tampak asri karena terdapat banyak tanaman hias dan pohon besar.

Sumber tersebut mengatakan tidak mengetahui pasti sejak kapan Gayus tinggal di Gading Park View. Namun, dia memperkirakan Gayus sudah tinggal di situ paling tidak sejak awal 2009.

Menurut dia, Gayus merupakan sosok warga yang tergolong biasa-biasa saja. Gayus, menurut dia, cukup bergaul dengan tetangga sekitar. "Tapi, ya sekadarnya saja. Biasa-biasa saja," ungkapnya.

Sejak kasus Gayus ramai bergulir di televisi karena dugaan makelar kasus di Mabes Polri, dia mengatakan, Gayus sudah mulai jarang terlihat. Saat ini, kata dia, rumah Gayus pun diketahui tidak lagi ditinggali penghuninya.

"Dulu, kalau dia lewat naik mobil kan masih sering negur. Sekarang saya enggak pernah lihat lagi dia lewat. Rumahnya juga sepi terus," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com