Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UK Petra Surabaya Gelar Karya Arsitektur Jerman

Kompas.com - 26/07/2009, 07:49 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Perpustakaan Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya bekerja sama dengan Jurusan Arsitektur UK Petra menggelar pameran bertajuk "Designing the Future" yang menampilkan karya-karya spektakuler seorang arsitek terkenal Jerman bernama Werner Sobek.

"Pameran dibuka secara resmi pada tanggal 27 Juli 2009 pukul 10.00 WIB di Ruang Teater Perpustakaan, Gedung W, lantai 6, UK Petra," kata Kepala Perpustakaan UK Petra Surabaya, Aditya Nugraha, di Surabaya, Minggu.

Menurut dia, sang arsitek Jerman itu terkenal dengan karya-karyanya yang mampu menjawab isu-isu masa depan, yaitu tentang sustainability (keberlanjutan), dan ramah lingkungan (environmental/eco-friendly).

Selain itu, katanya, ada pula teknik rekayasa tingkat tinggi (first-class engineering), dan konsep yang canggih (sophisticated concepts).

"Ciri khas dari karya-karyanya adalah bangunan dengan konsumsi energi dan material bangunan yang minimal. Setiap pengunjung pameran akan diberi buku mini yang menampilkan gambar karya-karya spektakuler Werner Sobek. Itu gratis," katanya.

Ia menambahkan pameran itu merupakan kerja sama dengan Goethe-Institut dan Universitas Pelita Harapan (UPH) Jakarta serta merupakan rangkaian pameran berjalan (travelling exhibition) yang telah dan akan diadakan di berbagai lokasi.

Lokasi pameran lainnya adalah Goethe-Institut, Jakarta; Universitas Katolik Atma Jaya, Yogyakarta; Universitas Kristen Petra, Surabaya; Universitas Diponegoro, Semarang; Universitas Katolik Parahyangan, Bandung; dan Universitas Pelita Harapan, Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com