Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Mahasiswa Usahid Diamankan

Kompas.com - 23/05/2008, 18:31 WIB

JAKARTA, JUMAT - Pihak Kepolisian mengamankan tiga orang mahasiswa Usahid yang berniat melakukan penyegelan SPBU di Jalan Dr. Soepomo, Jakarta Selatan, Jumat (23/5) siang saat mereka melakukan aksi menolak kenaikan harga BBM.

Kapolres Jakarta Selatan Kombes Chairul Anwar, ketika dihubungi Kompas.com mengatakan, ketiga mahasiswa bernama Ari, Iga dan Moce itu masih dimintakan keterangan.

"Masih dalam pengamanan dan pemeriksaan, belum ditahan. Mereka diamankan karena sudah dilarang untuk tidak melakukan penyegelan, tapi mereka memaksa masuk ke SPBU. Negara kita kan negara hukum, jadi tidak bisa sembarangan," kata Chairul.

Hingga berita ini diturunkan ketiga mahasiswa asal Fakultas Ekonomi dan Fakultas Hukum itu masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Jakarta Selatan.

Sementara, versi mahasiswa menyebutkan, aksi mereka dilakukan secara damai dan masih dilakukan di depan kampus. Humas Keluarga Mahasiswa Usahid, Magda, menuturkan ia dan rekan-rekannya masih menunggu ketiga orang temannya itu dibebaskan. "Tapi disana (Mapolres) sudah didampingi LBH, bagian kemahasiswaan dan dekan," ujar Magda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com